Pesawaran Tunggu Kedatangan Vaksin Covid-19, Bupati dan Forkopimda Siap Divaksin

Tanggal 19 Jan 2021 - Laporan - 694 Views
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona

MOMENTUM, Gedongtataan--Vaksinasi covid-19 perdana di Kabupaten Pesawaran akan dimulai bulan Februari mendatang.

Terkait hal tersebut, Bupati Dendi Ramadhona kembali menegaskan, siap menjadi orang pertama di kabupaten setempat yang disuntik vaksin covid-19.

"Iya saya dijadwalkan menjadi orang pertama yang akan menerima suntik vaksin tersebut, untuk memberikan edukasi dan juga kepercayaan publik terhadap keamanan vaksin," kata Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona kepada Harianmomentum.com, Selasa (19-1-2021).

Selain bupati, vaksinasi perdana itu juga akan diikuti sejumlah pejabat utama pemkab dan jajaran forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) setempat.

"Ya, nanti pak kapolres, pimpinan DPRD, ketua pengadilan negeri, sekda, dan para kepala OPD (organisasi perangkat daerah) juga akan menjalani vaksinasi perdana ini," terangnya.

Meski demikian, hingga saat ini Pemkab Pesawaran masih menunggu kiriman vaksin tersebut dari Pemerintah Provinsi Lampung.

"Kalau untuk vaksinya memang belum kita terima sampai saat ini, namun setau saya Kabupaten Pesawaran dijadwalkan akan menerima vaksin akhir bulan Januari ini," ungkapnya.

Pemkab Pesawaran terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang keamanan dan pentingnya mengikuti vaksinasi tersebut.

"Intinya kita akan menyiapkan segala sesuatunya sesuai dengan SOP, kalau jumlah vaksin yang akan kita terima belum tau berapa jumlahny. Mudah-muydahan jumlah yang kita ajukan ke kementerian dapat terpenuhi semua," harapnya.

Dia masyarakat, tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dan tidak takut untuk menjalani vaksinasi covid-19. (**)

Laporan: Rifa Arif

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Bulog Salurkan Dua Ratus Ton Beras di Mesuji ...

MOMENTUM, Mesuji -- PT Bulog kembali salurkan lebih dari dua ratu ...


ASN Kemenag Diingatkan Tidak Terlibat Judi On ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkunga ...


Tekan Jumlah Pengangguran, Metro Programkan P ...

MOMENTUM, Metro--Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertra ...


Terancam Dibongkar, Pemkab Lampura Tertibkan ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara ( ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com