Gerbang Tol Natar Tersambar Petir, Terjadi Antrean Kendaraan Seratusan Meter

Tanggal 15 Feb 2021 - Laporan - 1020 Views
Suasana antrean kendaraan yang terjadi di Gerbang Tol Natar.

MOMENTUM, Bandarlampung--Gerbang masuk Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) di Natar Kabupaten Lampung Selatan tersambar petir.

Pantauan harianmomentum.com, terjadi antrean kendaraan yang diperkirakan sepanjang seratusan meter akibat ada gardu yang tidak berfungsi.

"Tadi saya sempat nanya ke petugasnya. Kata dia, tersambar petir jadi ada gardu yang tidak berfungsi," kata Agung Pujangga, salah satu pengendara, Senin (15-2-2021).

Dia berharap, gardu yang tersambar petir itu segera diperbaiki. Sehingga tidak terjadi atrean kendaraan.

Sementara, Kepala Cabang PT Hutama Karya ruas Bakauheni - Terbanggibesar Hanung Hanindito membenarkan hal tersebut.

Hanung mengatakan, dampak dari sambaran petir itu ada satu gardu yang tidak berfungsi.

"Ya benar tadi malam. Dari tiga gardu, ada dua gardu berfungsi," kata Hanung kepada harianmomentum.com, Senin (15-2-2021).

Meski demikian, dia mengatakan, satu gardu yang tidak berfungsi itu sedang diperbaiki untuk memperlancar arus kendaraan. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Tokoh Lampung Berdatangan Takziah di Kediaman ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Masyarakat Lampung kehilangan tokoh besa ...


Besok, Mendiang KH Arief Mahya Dikebumikan di ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemakaman jenazah tokoh Nahdatul Ulama ( ...


PWI Gelar Seleksi Atlet Catur dan Domino ...

MOMENTUM, Bandarlampung--PWI Lampung menggelar seleksi atlet catu ...


Kabar Duka, Tokoh NU KH Arief Mahya Berpulang ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kabar duka datang dari Provinsi Lampung. ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com