Gubernur Komitmen Cegah Korupsi

Tanggal 19 Feb 2021 - Laporan - 521 Views
Gubernur arinal Djunaidi saat menghadiri Rakor Program Pencegahan Korupsi Terintegrasi 2021 Wilayah Lampung bersama Tim Korsupgah KPK, Jumat (19-2-2021).

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Arinal Djunaidi komitmen dalam mencegah tindak pidana korupsi di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung.

Arinal menyebutkan,komitmen itu tentunya juga membutuhkan dukungan dari masyarakat dengan membangkitkan kesadaran masyarakat.

"Kesadaran ini perlu terus dilakukan sehingga program pemberantasan korupsi dapat berjalan secara efektif dan berkesinambungan," kata Arinal saat Rapat Koordinasi Program Pencegahan Korupsi Terintegrasi 2021 Wilayah Lampung bersama Tim Korsupgah KPK, Jumat (19-2-2021).

Bahkan, gubernur menyebutkan, komitmen pencegahan korupsi itu juga ditunjukkan dengan membuat kebijakan yang terkait dengan pencegahan dan pemberantasan korupsi.

Selain itu, berdasarkan Rilis Laporan Pelaksanan Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) Triwulan VIII tahun 2020 mendapat predikat provinsi yang memiliki Performa dengan Kategori Baik.

"Ini akan terus kami tingkatkan pencapainnya guna optimalnya pencegahan korupsi di Provinsi Lampung," jelasnya. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Tunggulpawenang Bangun Jalan Rabat Beton Guna ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pemerintah Pekon Tunggulpawenang, Kecamata ...


Tujuh Tungku Peleburan PT San Xiong Tidak Pe ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Lampung me ...


Warga Kalirejo Protes Soal Jalan Rusak, Dinas ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Warga Desa Poncowarno, Kecamatan Kalirej ...


Moeldoko dan Mercu Bio-Tech Malaysia Berkunju ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesi ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com