Gubernur Ajak BKOW Berperan Aktif Ditengah Pandemi

Tanggal 24 Feb 2021 - Laporan - 453 Views
Sekretaris Provinsi Lampung Fahrizal Darminto.

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Arinal Djunaidi berharap program kerja Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Lampung bisa memberikan arti bagi kemajuan masyarakat.

Terutama di tengah pandemi corona virus disease 2019 (covid-19), BKOW diharapkan berperan aktif bersama pemerintah.

Hal itu disampaikan Sekretaris Provinsi (Sekprov) Lampung mewakili gubernur saat pelantikan pengurus BKOW Periode 2020-2025 di Gedung Pusiban, Rabu (24-2-2021).

"Saya yakin dengan koordinasi dan kerjasama seluruh pihak, program kerja BKOW bisa memberikan arti bagi kemajuan masyarakat. Terlebih di tengah pandemi, peran serta dari BKOW sangat diperlukan," kata Fahrizal saat membacakan sambutan gubernur.

Fahrizal juga menyebutkan, di Lampung sudah tidak ada lagi kabupaten/kota yang masuk zona merah penyebaran covid.

Karena itu, keberhasilan tersebut diharapkan bisa dipertahankan. Sehingga tidak ada lagi peningkatan kasus covid-19 di Lampung.

Selain itu, BKOW juga diminta untuk melibatkan seluruh anggotanya dalan memberdayakan masyarakat menuju perempuan tangguh, mandiri dan peduli.

"Pemberdayaan perempuan menjadi prasyarat untuk mencapai kesetaraan, pembangunan dan perdamaian dalam setiap aspek kehidupan. Mulai dari global hingga tingkat global," sebutnya.

Menurut dia, BKOW merupakan gerakan masyarakat yang bersifat nasional dan sangat efektif dalam memberdayakan serta meningkatkan kesejahteraan. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Tunggulpawenang Bangun Jalan Rabat Beton Guna ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pemerintah Pekon Tunggulpawenang, Kecamata ...


Tujuh Tungku Peleburan PT San Xiong Tidak Pe ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Lampung me ...


Warga Kalirejo Protes Soal Jalan Rusak, Dinas ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Warga Desa Poncowarno, Kecamatan Kalirej ...


Moeldoko dan Mercu Bio-Tech Malaysia Berkunju ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesi ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com