Peringati HUT ke 24, Pemkab Tulangbawang Gelar Doa Bersama

Tanggal 21 Mar 2021 - Laporan - 571 Views
Bupati Tulangbawang Winarti bersama jajaran forkopimda mengikuti zikir dan doa bersama memperingati HU ke 24 kabupaten setempat

MOMENTUM, Menggala--Zikir dan doa bersama menjadi salah satu rangkaian acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 24 Kabupaten Tulangbawang. Kegiatan tersebut berlangsung secara virtual dari ruang rapat utama kantor pemkab setempat, Sabtu (20-03-2021). 

Bupati Tulangbawang Winarti mengatakan, zikir dan doa bersama merupakan ungkapan rasa syukur, sekaligus peromohonan untuk kelancaran program pembangunan di masa mendatang. 

Bupati juga mengajak seluruh elemen untuk melakukan evaluasi pelaksanaan program pembangunan di kabupaten setempat. Terutama dalam upaya pencegahan penularan dan penanganan covid-19.

"Mari kita jadikan peringatan HUT ke 24 ini sebagai wahana evaluasi sekaligus memperkuat sinergi pelaksanaan program pembangunan di tengah situasi pandemi covid-19," kata bupati. 

Karena itu, bupati mengingatkan seluruh elemen tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid-19.

“Semoga kasus covid-19 di Kabupaten Tulangbawang bisa terus menurun. Sehingga pemkab akan kembali menguluarkan izin bagi masyarakat untuk menggelar hajatan atau pesta pernikahan," harapnya.

Bupati menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat yang telah berperan aktif mendukuan pelaksanaan pembangunan juga upaya pencegahan penularan covid-19. Selian jajaran pemkab, zikir dan doa berama itu juga diikuti forum komunikasi pimpinan daerah setempat. (**)

Laporan: Abdul Rohman

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Lepas Kirab Marching Band, Gubernur: Berkreas ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Lampung Dr (HC) Ir. Arinal Djun ...


Galang Dukungan Persiapan Pemekaran Kabupaten ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Panitia Persiapan Pemekaran Daerah Otono ...


Pringsewu Mulai Terapkan TP2DD ...

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintahan Kabupaten Pringsewu mulai mener ...


Lomba Desa, Dua Pekon Siap Wakili Pringsewu d ...

MOMENTUM, Gadingrejo--Pekon (Desa) Bulurejo, Kecamatan Gadingrejo ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com