MOMENTUM, Waykanan--Empat anggota Kepolisian Resor (Polres) Waykanan meraih penghargaan atas prestasi dan dedikasi dalam menjalankan tugas serta loyalitasnya terhadap institusi Polri.
Penghargaan diserahkan Kapolres AKBP Binsar Manurung saat Apel Parama Satwika Polres Waykanan, Senin (22-3-2021).
Kapolres AKBP Binsar Manurung mengucapkan selamat kepada empat personel yang telah mendapatkan penghargaan tersebut.
"Keempat anggota mendapatkan penghargaan atas prestasinya melaksanakan deteksi dini dan deteksi aksi dalam setiap tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Waykanan tahun 2020, sehingga tercipta Pilkada serentak yang aman, damai dan sejuk sampai dengan pelantikan," ujarnya.
Selain itu, dalam upacara itu juga dilakukan pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) Bripka Anzar Hilman NRP 81060655 jabatan bintara Polres Waykanan berdasarkan keputusan Kapolda Lampung Nomor: Kep/132/II/2021 tanggal 25 Februari 2021.
Kapolres kembali mengingatkan seluruh personel tetap mematuhi Protokol Kesehatan (prokes) dalam rangka memutus mata rantai covid-19 dengan cara patuhi 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas). Kemudian, sebagai anggota Polri semua wajib menyukseskan salah satu program pemerintah yang sedang berjalan saat ini yakni vaksinasi.
Kapolres juga mengajak seluruh anggota untuk memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa. "Semoga kita semua diberikan kekuatan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya demi mewujudkan pengabdian terbaik," pungkasnya.
Hadir dalam peserta apel sekaligus pemberiaan penghargaan, Wakapolres Kompol Evinater Siallagan, Pejabat Utama, Perwira Staf, anggota Brigadir dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri Polres Waykanan.
Keempat personel yang meraih penghargaan yakni Aipda Apriyadi Sudirman jabatan PS Kanit 1 Satintelkam, Bripka Wawan Ramadhan, Bripka Aprisa Putra, dan Brigadir Pandu Rahardianto ketiganya merupakan Banit Sat Intelkam.(**)
Laporan: Novita
Editor: Agus Setyawan
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com