10 Rumah Warga Terbakar, Plh Bupati Serahkan Bantuan

Tanggal 22 Mar 2021 - Laporan - 567 Views
Plh Bupati Pesisir Barat N Lingga Kusuma meninjau lokasi korban kebakaran.

MOMENTUM, Karyapenggawa--Pelaksana harian (Plh) Bupati Pesisir Barat, N Lingga Kusuma menyerahkan bantuan kepada warga yang tertimpa musibah kebakaran di Pekon Balaklaay, Kecamatan Karyapenggawa, Senin 22 Maret 2021.

Plh Bupati meninjau lokasi kebakaran yang menghanguskan 10 rumah warga. Didampingi Kadis Sosial  Agus Triyadi, dan Camat Karyapenggawa, peratin beserta tokoh masyarakat setempat.

Lingga menyatakan turut prihatin atas musibah kebakaran yang terjadi pada Ahad, 21 Maret 2021. 

Pemerintah daerah baik tingkat pekon, kecamatan maupun kabupaten diharapkan bisa membantu korban kebakaran. Seperti dalam pengurusan dokumen penting maupun bantuan lain untuk meringankan korban yang tertimpa musibah.

"Jika ada masyarakat yang terkena musibah, pemerintah berkewajiban membantu sebagai bentuk kebersamaan dan persaudaraan," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Plh Bupati Pesisir Barat  menyerahkan bantuan secara simbolis kepada warga yang terkena musibah kebakaran, berupa peralatan dapur, selimut, bahan makanan serta obat- obatan.

Dia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban warga yang terkena musibah. (*)

Editor: M Furqon/Rls.


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Kampung Simpangasam Salurkan BLT DD Tahap Kee ...

MOMENTUM, Banjit--Pemerintah Kampung Simpangasam Kecamatan Banjit ...


Empat Kampung di Negeriagung Salurkan BLT DD ...

MOMENTUM, Negeriagung--Empat kampung di Kecamatan Negeriagung, Ka ...


Bengkuluraman Salurkan BLT-DD Tahap Empat ...

MOMENTUM, Gununglabuhan--Pemerintah Kampung Bengkuluraman, Kecama ...


Bantu Korban Puting Beliung, Polisi Gotong Ro ...

MOMENTUM, Panaragan--Bencana angin puting beliung yang  meru ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com