Lelang Jabatan Kepala Dinas ESDM Ditunda

Tanggal 22 Mar 2021 - Laporan - 407 Views
Ilustrasi.

MOMENTUM, Bandarlampung--Lelang Jabatan Kepala Dinas Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) Provinsi Lampung ditunda.

Berdasarkan pengumuman di website Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung, dari sembilan jabatan yang dilelang hanya Kepala Dinas ESDM yang ditunda.

Penundaan itu dikarenakan, jumlah pelamar jabatan tersebut tidak memenuhi syarat minimal.

Dari tiga pelamar yang menyerahkan berkas, hanya dua orang yang memenuhi syarat. Sehingga, jumlah pelamar tidak mencapai tiga orang.

Sesuai dengan dengan Peraturan Pemerintah (PP) 11 Tahun 2017 Tentang Manajemen PNS, maka seleksi untuk jabatan Kepala Dinas ESDM Provinsi Lampung tidak dapat dilanjutkan.

Sementara itu, untuk seleksi delapan jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) lainnya tetap dilanjutkan karena peserta melebihi tiga.

Sekretaris Provinsi (Sekprov) Lampung Fahrizal Darminto, hasil seleksi berkas dan rekam jejak peserta telah diumumkan.

"Pengumuman peserta yang lolos seleksi berkas sudah keluar dengan nomor: 04/PANSEL-JPTP/III/2021 tanggal 20 Maret 2021," jelasnya, Senin (22-3-2021).

Dia menjelaskan, dalam pengumuman itu, untuk jabatan Kepala Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik ada sembilan peserta yang lulus. Lalu Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan empat peserta, Kepala Biro Hukum empat dan Kepala BKD 10 orang.

Selanjutnya, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah enam pelamar dinyatakan lulus, Kepala Dinas Usaha Mikro Kecil dan Menengah 13, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) lima peserta dan  Kepala Biro Perekonomian enam.

"Untuk Kepala Dinas ESDM hanya dua pelamar yang memenuhi syarat. Jadi karena tidak mencukupi tiga orang maka tidak dapat dilanjutkan," jelasnya.

Dia mengingatkan, bagi peserta yang telah lulus ke tahap berikutnya, diharapkan bisa mengikuti uji kompetensi di Hotel Emersia, Selasa (23-3-2021).

"Semua peserta diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker dan menjaga jarak," terangnya.

Terpisah, Anggota Panitia Seleksi JPTP Prof Sunarto menjelaskan, dari sembilan delapan jabatan itu ada 48 pelamar yang lolos.

"Total berkas ada 63. Karena ada 15 peserta yang mendaftar dua jabatan," ujar Sunarto. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Moeldoko dan Mercu Bio-Tech Malaysia Berkunju ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesi ...


Aktivitas Produksi PT San Xiong Steel Dihenti ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Lampung me ...


TMMD Lambar, Pelajar SMP Diberi Pemahaman Waw ...

MOMENTUM, Airhitam--Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Bela Negar ...


Yansos Jejama Salurkan Bantuan untuk Penyanda ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penyandang disabilitas warga Kecamatan Gad ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com