Hipmi dan Immat Tanggamus Berbagi Takjil

Tanggal 10 Mei 2021 - Laporan - 840 Views
Berbagi takjil dengan pengguna jalan.

MOMENTUM, Tanggamus--Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) bersama Ikatan Muli Mekhanai Kabupaten Tanggamus (Immat) membagikan takjil kepada masyarakat di sejumlah lokasi.

Menurut Ketua Badan Pengurus Cabang Hipmi Tanggamus, Fandi Ahmad Damsyik kegiatan berbagi takjil berlangsung selama tiga hari, 6-8 Mei 2021, Senin (10-5-2021).

"Berbagi takjil kepada masyarakat kami lakukan sebagai rasa syukur atas keberkahan Ramadan dan membantu warga yang berpuasa dan masih di perjalanan," katanya.

Kegiatan tersebut dipusatkan di dua kecamatan, Kotaagung dan Gisting. Selain warga di perjalanan, kata dia, takjil juga dibagikan kepada jemaah di sejumlah masjid dan narapidana di Kotaagung.

Pada bagian lain, Fandi mengajak masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Seperti selalu memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas. (*)

Laporan: Galih/Ijal

Editor: M Furqon


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pospera Tanjungraya Sukses Gelar Turnamen Fut ...

MOMENTUM, Mesuji-- Pospera Mesuji sukses menggelar turnamen futsa ...


Bupati Agus Istiqlal Buka Lomba Senam Pesona ...

MOMENTUM, Pesisir Barat--Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, St ...


Bupati Pesisir Barat Buka Pekan Fest 2024 ...

MOMENTUM, Pesibar--Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Agus Istiqlal, ...


Waspada Demam Berdarah, Dinkes Pesibar Tangan ...

MOMENTUM, Krui--Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com