Positif Covid-19 di Lambar Bertambah Delapan Orang

Tanggal 20 Mei 2021 - Laporan - 507 Views
ilutrasi/ist

MOMENTUM, Liwa--Kasus positif covid-19 di Kabupaten Lampung Barat (Lambar) betambah delapan orang. 

Dengan penambahan tersebut, hingga Kamis (20-5-2021) jumlah kasus positif covid-19 di Lambar mencapai 669 orang. Rincianya: 591 pasein selesai menjalani isolasi atau dinyatakan sembuh, 26 orang meninggal dunia. Sisanya masih menjalani perawatan.

Bidang Komunikasi Publik di Dinas Kesehatan Lambar Erna Yanti mengatakan, delapan kasus positif covid-19 itu berasal dari dua kecamatan: Sekincau dan Kecamatan Gedungsurian.

"Ya, hari ini ada delapan penambahan kasus positif covid-19. Dua di Kecamatan Sekincau dan enam di Kecamatan Gedungsurian," kata Erna.

Dia melanjutkan, satu pasien positif di kecamatan Sekincau merupakan kasus baru. Sedangakan satu lagi merupakan hasil tracking dari kasus sebelumnya.

"Satu kasus baru itu, punya riwayat berpergian dari pasar. Sedangkan satu kasus lagi hasi tracking dari kasus sebelumnya," terangnya.

Sedangkan, enam kasus positif di Kecamatan Gedungsurian seluruhnya merupakan hasil tracking. 

Dia mengimbau seluruh masyarakat lebih disiplin menerapkan protokol kesehata 5M: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

"Ingat pandemi belum berakhir. Jadi selalu disiplin terapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid-19," imbaunya. (**)

Laporan: sulemy

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Donor di PTPN I Regional 7 Bantu Atasi Defisi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Unit Donor Darah (UDD) PMI Lampung men ...


RS Urip Sumoharjo Diduga Telantarkan Jenazah ...

MOMENTUM,Bandarlampung--Sebuah video yang dinarasikan ada seoaran ...


PWI Lampung Utara Berikan Bantuan kepada Bayi ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengurus PWI Lampung Utara memberikan bantu ...


Peringatan Hari Gizi Nasional, Royco Edukasi ...

MOMENTUM, Jakarta -- Peringatan Hari Gizi Nasional 2024, perusaha ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com