IKBI PTPN VII Ikuti Halal Bihalal Virtual

Tanggal 04 Jun 2021 - Laporan - 555 Views
Halal bihalal virtual IKBI PTPN VII.

MOMENTUM, Bekri--Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI) PTPN VII mengikuti halal bihalal 1442 H yang dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom.

Acara yang diselenggarakan IKBI Holding PTPN berlangsung pada pukul 09.00 - 12.00 wib, di Ruang Pertemuan Unit Bekri, Jumat (3-6-2021).

Halal bihalal virtual diikuti oleh Ketua Umum IKBI PTPN VII Ny Hermin Riyanto, Wakil Ketua Ny Pami Okta Kurniawan, Ny Indah Budi Susanto, Ketua IKBI Unit Bekri dan pengurus IKBI Pusat.

Turut hadir dalam virtual zoom Ketua Umum Ikatan Istri Pimpinan (IIP)  BUMN Ny Liza Erick Thohir, Direktur Utama Holding PTPN, M Abdul Ghani, Ketua IKBI Pusat Ny Riskiyah Ghani, Direktur PTPN VI Iswan Achir, seluruh Ketua dan Wakil Ketua IKBI PTPN 1-14. 

Acara halal bihalal makin meriah dengan hadirnya motivator terkenal Ari Ginanjar Agustian. Dia memberikan motivasi kepada para peserta.

Direktur Utama Holding PTPN VII M Abdul Ghani mengatakan, IKBI merupakan organisasi yang memiliki elemen penting dalam komunitas perkebunan, karena organisasi ini berbeda dengan institusi lainnya.

Anggota IKBI berperan penting dalam mendukung pekerjaan suami dan kehidupan sosial di lingkungan kerja, karena mereka tinggal dalam satu komplek.

"Peran istri sangat penting dalam kaitan pembangunan perusahaan. Anggota dituntut selain sebagai istri juga sebagai orangtua dari istri-istri karyawan," katanya.

Abdul Ghani juga mengajak para ibu-ibu IKBI milenial untuk belajar kepada seniornya, bagaimana peran dan perilaku kita dalam pergaulan sebagai contoh bagi istri-istri karyawan.

IKBI patut berbangga, acara halal bihalal kali ini dihadiri Ketua IIP BUMN, dan para senior sejarah.

Semoga anggota IKBI selalu sehat dan mencapai apa yang dicita citakan, menjadikan perusahaan sehat dan karyawan sejahtera.

Pada kesempatan itu, Ketua IIP BUMN Ny Liza Erick Thohir, mengatakan kita harus bersyukur dalam masa pandemi masih diberi kesabaran dan dapat melewatinya.

Kita masih bisa bekerja, belajar, bersilaturahim meski dengan cara yang berbeda.

"Alhamdulillah, kita masih bisa bersilaturahim dalam acara halal bihalal di masa pandemi walau secara virtual," ujarnya.

Dia berharap keluarga IKBI PTPN bisa menjaga dan menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. 

"Kita patut bersyukur, Allah Subhana Wata'alla masih memberi kita rejeki. Di luar sana banyak saudara kita yang membutuhkan pertolongan. Mari kita saling bantu menguatkan dimulai dari keluarga sendiri dan lingkungan sekitar," paparnya. 

Mari kita berpikir positif, dia melanjutkan, setelah ada kesakitan pasti ada kemudahan. "Ujian adalah cara Allah mengangkat derajat hambanya. Semoga ibadah kita diridhoi Allah dan bermanfaat bagi orang lain," pungkasnya. 

Dia juga berharap, jalinan silaturahmi bisa terjalin terus dan apa yang dilakukan menjadi nilai ibadah.

Sementara Ketua IKBI Pusat Ny Riskiyah Ghani mengucapkan terima kasih kepada semua anggota IKBI PTPN Group yang telah meluangkan waktu memenuhi undangan.

Dengan kegiatan ini, diharapkan IKBI PTPN Group dapat lebih mempererat tali silaturahim, dan menambah wawasan. 

Semoga IKBI bisa lebih maju lagi dan memberi manfaat bagi anggota IKBI Nusantara dari PTPN I hingga XIV. Makin menambah wawasan dan mempererat ikatan persaudaraan.

Ia juga mengingatkan kepada anggota IKBI agar mengajak semua karyawan untuk menjaga protokol kesehatan secara ketat. Jangan sampai kita meninggalkan kesedihan karena sakit dan kehilangan, akibat terkena virus Covid 19.

Usai, mengikuti halal bihalal virtual Ny Hermin Riyanto beserta rombongan mengadakan pertemuan dengan IKBI Unit Bekri, dan dilanjutkan kunjungan ke TK IKBI.

Kunjungan juga dilanjutkan ke Afdeling Trikora dan Unit Kedaton. Di Unit Kedaton rombongan mengunjungi TK IKBI dan apotik hidup IKBI. (**)

Laporan/Editor: Nurjanah/rilis

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Susun Program Kerja 2025, SMSI Lampung Gelar ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pro ...


Sukeskan Pembangunan dan Pilkada Serentak, PW ...

MOMENTUM, Pringsewu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


PTPN 1 Regional 1 Bantu Pembangunan Menara Ma ...

MOMENTUM, Deliserdang--PT Perkebunan Nusantara 1 Regional 1 menye ...


Apel Besar, Bupati Waykanan Ajak Santri Bersi ...

MOMENTUM, Umpusemenguk--Apel Besar di lapangan Pondok Pesantren T ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com