Cegah Penyebaran Covid-19, Warga Diminta Tunda Hajatan

Tanggal 12 Jul 2021 - Laporan - 526 Views
Kapolres Tubaba AKBP Hadi Saepul Rahman.

MOMENTUM, Panaragan--Masyarakat Tulangbawang Barat (Tubaba) diminta menunda hajatan atau kegiatan yang mengundang kerumunan.

Permintaan itu disampaikan Kapolres Tubaba AKBP Hadi Saepul Rahman terkait makin meningkatkan penyebaran pandemi Covid-19. 

"Rekan-rekan media saya mohon apabila ada kerabatnya akan mengadakan pesta hajatan pernikahan, sampaikan untuk sementara bersabar dulu sampai situasi mereda. Saya faham suasana kebatinan sohibul hajat. Namun, demikian ini keselamatan buat kita semua," pesan Hadi dalam grup WhatsApp Humas Polres Tubaba, Senin (12-7-2021).

Menurut dia, di Tubaba yang paling banyak adalah klaster hajatan maupun pengajian dan kegiatan lain yang ramai dikunjungi warga.

"Kita belum sampai ke usaha-usaha karena masih zona memungkinkan. Maka dari itu sampaikan ke pada rekan, saudara, handai taulan untuk mentaati anjuran pemerintah dan surat edaran satgas Covid-19. Rumah sakit sudah penuh, yang meninggal setiap hari ada, persediaan oksigen menipis. Rumah sakit rujukan lainnya sudah tidak menampung lagi, hanya RSUD Tubaba yang bisa kita andalkan," bebernya.

Hadi menegaskan, di wilayah RT yang zona merah Covid-19 akan dibuat lock down besama satgas kecamatan dan tiyuh.

"Jika lock down tingkat RT, kami akan memasangi stiker-stiker rumah yang sedang isolasi mandiri (ismon), tujuannya agar sama-sama saling mengawasi dan saling membantu antar warga, kemudian fasilitas publik seperti rumah ibadah, taman bermain akan kami tutup total sampai zona minimal kuning," jelasnya. (*)

Laporan: Solihin

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Sengketa Lahan PTPN VII dan PT BMM, PN Kotabu ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengadilan Negeri Kotabumi melaksanakan sid ...


Menantu Eks Bupati Lampung Utara Jadi Tersang ...

MOMENTUM, Kotabumi--Inspektur Lampung Utara, Muhammad Erwinsyah a ...


Sidang Lapangan, PTPN VII Buktikan Putusan PN ...

MOMENTUM, Waykanan -- Sengketa lahan milik PT Perkebunan Nusantar ...


Konfirmasi Soal Limbah Tapioka PT BW, Kendara ...

MOMENTUM, Tulang Bawang--Dedi, wartawan di Kabupaten Tulang Bawan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com