Tulangbawang Dapat Penghargaan KLA Kategori Madya

Tanggal 30 Jul 2021 - Laporan - 575 Views
Bupati Tulangbawang Winarti saat mengikuti secara daring penyerahan penghargaan KLA 2021.

MOMENTUM, Menggala--Kabupaten Tulangbawang menerima penghargaan Kabupaten Layak Anak atau KLN 2021 kategori madya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).

Menurut Bupati Tulangbawang Winarti, penghargaan itu merupakan bukti kerja nyata pemerintah dalam mewujudkan lingkungan ramah untuk anak. 

“Kementerian PPA mengadakan acara tahunan ini sempat terkendala pada 2020 lalu karena wabah Covid-19. Alhamdulillah bisa terlaksana kembali pada tahun 2021,” terang Winarti, Jumat, 30 Juli 2021.

Dikatakan Winarti, pada tahun ini Tulangbawang mendapatkan penghargaan KLA tingkat madya. Hal ini merupakan bukti kepedulian pemerintah sangat besar terhadap tumbuh kembang anak.

“Sistem pembangunan hak anak dapat dipenuhi secara menyeluruh dan terencana, wujudnya kabupaten layak anak merupakan kerja keras didalam pandemi Covid-19  untuk menyesuaikan dalam proses pembelajaran serta evaluasi kabupaten yang ada dalam melakukan kinerja ditengah pandemi saat ini,” terangnya.

Di tempat yang sama, Desi Kusumayuda, Kepala Dinas PP dan PA Tulangbawang, mengatakan dalam proses evaluasi ini, Tulangbawang dalam sistem pembangunan hak anak, dan perlindungan anak secara menyeluruh dan bekelanjutan  yang mengarah pada kegiatan pembangunan untuk mewujudkan upaya kesejahtaraan anak.

Hal itu merupakan bukti progam yang dijalankan Pemkab Tulangbawang memerikan manfaat bagi masyarakat. (*)

Laporan: Abdul Rohman

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Suaidi Resmi Jadi Sekda Tanggamus ...

MOMENTUM, Kotaagung -- Suadi resmi menjadi Sekretaris Daerah (Sek ...


Pjs Walikota Metro Pamitan dengan ASN ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Jelang Pilkada, Pjs Walikota Minta Masyarakat ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Pesawaran Buka PPPK 324 Formasi, Diperebutkan ...

MOMENTUM, Gedongtataan— Sebanyak tiga ribu orang mengikuti sele ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com