MOMENTUM, Sukadana--Realisasi vaksinasi Covid-19 di Lampung Timur tercatat baru lima persen dari sasaran target.
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Timur, dr Nanang Salman Saleh mengatakan target vaksinasi pemerintah kabupaten (Pemkab) yakni 830 ribu warga. Jumlah tersebut sekitar 70-80 persen jumlah penduduk Lampung Timur.
"Kami menyadari pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Lampung Timur masih rendah atau baru mencapai 5 persen dari target. Tercatat sudah lebih dari 40 ribu yang sudah selesai vaksin tahap pertama dan 30 ribu tahap kedua," kata dr Nanang, Kamis (12-8-2021).
Dia juga mengatakan, rendahnya realisasi vaksin di Lampung Timur berbanding terbalik dengan antusias masyarakat. "Antusias masyarakat untuk menerima vaksin cukup tinggi, namun suplai vaksin dari pusat masih rendah. Suplai vaksin untuk Provinsi Lampung terendah se Indonesia," kata dr Nanang Salman Saleh.
Ditambahkannya, vaksin yang sudah dilakukan di Lampung Timur 0,5 persen diantaranya digunakan untuk warga luar Lampung Timur.
"Penerima vaksin di luar Lampung Timur diantaranya ASN yang berasal dari luar Lamtim, pendatang dari luar Lamtim, pelaku perjalanan dan keluarga dari warga Lamtim," kata dr. Nanang Salman Saleh.
Dokter Nanang mengatakan kasus kematian terkonfirmasi positif Covid-19 hari ini bertambah 12 orang. "Kami mengimbau masyarakat tetap menjaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan," katanya.(**)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com