Bupati Waykanan Lantik 13 Pejabat

Tanggal 30 Agu 2021 - Laporan - 533 Views
Bupati Waykanan Raden Adipati Surya melantik13 pejabat eselon II di lingkup pemkab setempat

MOMENTUM, Blambanganumpu--Bupati Waykanan Raden Adipati Surya melantik 13 pejabat eselon II. Pelantikan  berlangsung di ruang rapat utama kantor pemkab setempat, Senin (30-8-2021)

.Dalam sambutanya bupati mengatakan, pelantikan tersebut bagian dari upayalebih mengotimalkan kinerja pemkab dalam melaksanakan berbagai program pembangunan.

"Pelantikan ini sesuai kebutuhan organisasi perangkat daerah untuk lebih mengoptimlakan kinerja pelaksanaan program pembangunan," kata Adipati.

Bupati berharap, mereka yang dilantik segera beradaptasi dengan lingkungan kerja baru, dan melaksanakan program kerja sesuai tugas dan fungsi yang diemban.

Sekretaris Daerah Kabupaten Waykanan Saipul mengatakan, pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Bupati Waykanan Nomor: 871/75/V. 02-WK/2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dari dan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkup pemkab setempat.

"Pelantikan ini untuk penyegaran kinerja, sesuai kebutuhan organisasi perangkat daerah dalam penyelenggaraan tugas kepemerintahan, dan pelayanan publik," kata Saipul usai pelantikan.

Para pejabat yang dilantik: Rinaldi sebelumnya menjabat Sekretaris DPRD Waykanan dilantik sebagai Kepala Dinas Koperasi dan UMKM,

Imanto, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Prindustrian dan Perdagangan, dilantik sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Politik Hukum dan Pemerintahan.

Edwin Bavur, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, dilantik sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Indra Zakaria Rayusman, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Kesbangpol, dilantik menjadi Kepala Badan Perencanaan Daerah.

 Selanjutnya, Nuryadin Ali Mustopa, sebelumnya menjabat Kepala Sat Pol PP dilantik sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah, Usman Karim, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dilantik sebagai Kepala Dinas Perhubungan. 

Yusron Luthfi, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Perhubungan, dilantik sebagai Sekretaris DPRD,  Arie Antony Thamrin, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, dilantik sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).

Hendri Syahri, sebelumnya menjabat Kepala Badan Pendapatan Daerah, dilantik sebagai Kepala Pelaksana BPBD. Kusuma Anakori, sebelumnya menjabat Kepala DPMPTSPdilantik sebagai Kepala Badan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah.

Ade Cahyadi, sebelumnya menjabat Kepala Badan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah, di lantik sebagai Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi.  Pardi, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Sosial, dilantik menjadi Kepala Badan Kesbangpol dan Bismi Janadi, sebelumnya menjabat Kepala Pelaksana BPBD, dilantik sebagai Kepala Dinas Sosial. (**)

Laporan: Novita Sari

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Suaidi Resmi Jadi Sekda Tanggamus ...

MOMENTUM, Kotaagung -- Suadi resmi menjadi Sekretaris Daerah (Sek ...


Pjs Walikota Metro Pamitan dengan ASN ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Jelang Pilkada, Pjs Walikota Minta Masyarakat ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Pesawaran Buka PPPK 324 Formasi, Diperebutkan ...

MOMENTUM, Gedongtataan— Sebanyak tiga ribu orang mengikuti sele ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com