Sekdakab Lamtim Lantik 87 Pejabat

Tanggal 08 Sep 2021 - Laporan - 925 Views
Sekdakab Lamtim Mochammad Jusuf menandatangani berita acara pelatikan 87 pejabat eselon III dan IV di lingkup pemkab setempat

MOMENTUM, Sukadana--Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) Mochammad Jusuf melantik dan mengambil sumpah janji 87 pejabat eleson III dan IV di lingkup pemkab setempat.

Pelantikan berlangsung di Gedung Pusiban Komplek Kantor Pemkab Lamtim, Rabu sore (8-9-2021).

Sekdakab Mochammad Jusuf mengatakan, rotasi, mutasi dan pengisian jabatan di lingkup Pemkab Lamtim telah melalui proses pertimbangan Tim Penilai Kinerja Aparatur Sipil Negara.

"Jabatan yang diemban bukanlah hak yang harus didapatkan, akan tetapi kepercayaan yang diberikan dan harus dijalakan dengan baik sesuai aturan yang berlaku," kata Jusuf.

Dia meminta, para pejabat yang dilantik tidak terperangkap pemikiran yang sempit.

"Harus berfikir luas dan maju, serta komitmen membantu pimpinan dalam merumuskan dan melaksanakan kebijakan program kerja sesuai bidang tugas masing-masing," pintanya.

Mereka yang dilantik terdiri dari: 65 pejabat eselon III. Salah satunya Tri Wahyu Handoyo yang sebelumnya menjabat Kabag Umum Sekretariat Daerah Pemkab Lamtim dilantik sebagai Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa.  

Selanjutnya untu pejabat eselon IV berjumlah 22 Orang. Salah satunya Agustinus Eko Kurniawan yang sebelumnya menjabat Kepala Bidang Pendanaan dan Pengendalian Bappeda, dilantik sebagai Kasi Produksi Tanaman Pangan dan Hortikultura pada Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan. (**)

Laporan: Arif Fahrudin

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


KIP Lampung Lakukan Panilaian Keterbukaan Inf ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro Descatama ...


Pelepasan Purnabakti Fahrizal, Samsudin Sampa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pj Gubernur Samsudin menyampaikan pengha ...


Tanjungraya Salurkan BLT-DD Tahap Empat ...

MOMENTUM, Rebangtangkas--Aparatur Kampung Tanjungraya, Kecamatan ...


Dukung Program Asta Cita Presiden, Polres Tul ...

MOMENTUM, Tulangbawang--Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polres bersa ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com