Kimia Farma dan Coca-Cola Kerjasama Tingkatkan Imunitas Karyawan

Tanggal 28 Sep 2021 - Laporan - 419 Views
Penandatanganan kerjasama Kimia Farma Apotek dan Coca-Cola Europacific Partners Indonesia.

MOMENTUM, Jakarta--PT Kimia Farma Apotek (KFA) dan Coca-Cola Europacific Partners (CCEF) Indonesia bekerjasama meningkatkan imunitas dan kesehatan karyawan.

Dalam kerjasama itu, anak perusahaan PT Kimia Farma Tbk akan memberikan kemudahan akses dan layanan dalam memperoleh vitamin, suplemen, dan produk kesehatan bagi 4.700 karyawan CCEP Indonesia.

 Penandatanganan kerja sama dilakukan Direktur Utama KFA Nurtjahjo Walujo Wibowo dan Public Affairs, Communications, and Sustainability Director CCEP Indonesia & PNG dan People & Culture Director (Acting) CCEP Indonesia Lucia Karina di Kimia Farma Premier Radio Dalam, Jakarta, Jumat (24-9-2021). 

Menurut Nurtjahjo, kerjasama yang berlangsung hingga September 2022, itu  KFA menyediakan voucher digital kepada para karyawan CCEP Indonesia di seluruh Indonesia. Mulai dari Aceh hingga Maluku dan Papua. 

Voucher digital nantinya akan diberikan kepada karyawan CCEP Indonesia setelah mengunduh aplikasi Kimia Farma Mobile dan melakukan registrasi.

“Kami memberikan dukungan kepada para karyawan CCEP Indonesia untuk menjaga daya tahan tubuh dan kesehatan mereka melalui vitamin dan suplemen yang tersedia di Kimia Farma Apotek," ujarnya.

CCEP Indonesia mengapresiasi dukungan Kimia Farma Apotek mewujudkan komitmen perusahaan dalam menjaga kesalamatan dan kesehatan karyawan. “Karyawan kami adalah fondasi dari keberlangsungan dan kesuksesan bisnis," kata Lucia Karina.

Karena itu, CCEP Indonesia berkomitmen untuk memastikan setiap karyawan memiliki akses terhadap vitamin dan suplemen untuk meningkatkan imunitas tubuh, terutama bagi karyawan seperti tim sales.

Komitmen tersebut diwujudkan oleh CCEP Indonesia dengan mengikuti semua prosedur dan protokol pencegahan virus. Seperti melaksanakan vaksinasi gotong-royong dengan mengalokasikan lebih dari 8.700 dosis vaksin untuk karyawan CCEP Indonesia dan anggota keluarganya.

Juga, membekali karyawan dengan alat perlindungan diri (APD) seperti masker dan hand sanitizer bagi karyawan yang bekerja di dalam maupun di luar kantor.

“Kami berterima kasih kepada Kimia Farma Apotek atas kerja sama. Tentu, akan melengkapi upaya kami memastikan karyawan CCEP Indonesia selalu sehat," katanya.

Disebutkan, dalam kerjasama ini, sSetiap karyawan CCEP Indonesia mendapatkan voucher senilai Rp250 ribu setiap bulan selama September 2021 hingga Desember 2021. 

Nurtjahjo menambahkan, selain akses vitamin dan suplemen, para karyawan CCEP Indonesia juga akan mendapatkan kemudahan berbagai layanan dan pembelian produk kesehatan lainnya melalui aplikasi KF Mobile. 

"Penggunaan aplikasi KF Mobile diharapkan akan menjadi pelayanan yang menyenangkan, karena memudahkan penggunanya mendapatkan pelayanan kesehatan dari Kimia Farma," katanya. 

Menurut dia, Kimia Farma Group dan Holding BUMN Farmasi, KF menjadi garda terdepan healthcare nasional melalui 1.233 jaringan apotek di seluruh wilayah Indonesia.

Juga, 403 klinik kesehatan dan 72 laboratorium klinik yang dikelola oleh PT Kimia Farma Diagnostika.

Nurjanah/Rls.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Kunjungan Kerja Proyek Food Systems, Land Use ...

MOMENTUM, Semarang--Tim Deputy National Project Director Folur me ...


Maret 2024, BI: Indeks Keyakinan Konsumen Lam ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Keyakinan masyarakat Lampung terhadap ki ...


Kabar Gembira, RS Belleza Kedaton Kini Layani ...

MOMENTUM, Bandarlampung--'Kabar gembira bagi masyarakat Lampung. ...


Pabrik Gula SGN, Sudah Siap Memulai Giling 20 ...

MOMENTUM, Surabaya--Stok gula konsumsi nasional dalam waktu dekat ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com