Hingga Kini, Belum Ada yang Daftar Calon Rektor Itera

Tanggal 08 Mar 2022 - Laporan Glenn KS. - 503 Views
Kampus Institut Teknologi Suamtera (Itera).

MOMENTUM, Bandarlampung--Pendaftaran calon rektor Institut Teknologi Suamtera (Itera) dibuka sejak 4 Februari 2022. Namun, belum ada calon yang mendaftar.

Menurut Humas Itera, Rudiyansyah, sampai Selasa (8-3-2022), belum ada satupun yang mendaftarkan diri sebagai calon Rektor Itera periode 2022-2026.

Panitia masih memberikan waktu satu pekan ke depan untuk para pendaftar menyiapkan berkas persyaratan mengikutk pemilihan rektor Itera.

"Kami optimistis dan yakin kalau para putra-putri terbaik bangsa sedang mempersiapkan berkas persyaratan, jadi kami akan menunggu," kata Rudiyansyah, Selasa (8-3-2022).

Dia juga mengungkapkan telah melakukan sosialisasi perihal Pilrek Itera ini melalui konferensi pers dan menyurati Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia terkait pendaftaran bakal calon rektor Itera.

Dia menyampaikan akan menunggu para pendaftar hingga tanggal 14 Maret mendatang.

"Jika sampai waktu yang ditentukan belum ada tiga bakal calon, maka akan ada rapat di senat untuk diperpanjangnya pendaftaran bakal calon rektor," tuturnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia Pemilihan Rektor Itera, Lukman Nulhakim menyebutkan beberapa syarat menjadi calon rektor Itera.

Seperti, memiliki pengalaman sebagai dosen dan manajerial, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME, berusia maksimal 60 tahun, pendidikan S3, dan bersedia menjadi pimpinan PTN. (*).

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Hima Akuntasi IIB Gelar Seminar Literasi Baha ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Himpunan Mahasiswa (Hima) Akuntansi I ...


LPM Pringsewu Bekerja Sama dengan LKP DMC Gel ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kabu ...


35 Anggota Paskibraka Provinsi Lampung Terpil ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Seleksi Paskibraka Provinsi Lampung berl ...


4 Calon Paskibraka Lampung Selatan Lulus Ting ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Lamp ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com