Wabup Waykanan Ajak Parpol Bersinergi

Tanggal 28 Mar 2022 - Laporan Novitasari - 448 Views
Wakil Bupati Waykanan Ali Rachman menyampaikan sambutan Rakerda DPD PKS setempat

MOMENTUM, Baradatu--Partai politik punya peran penting dalam menentukan arah kebijakan pembangunan di suatu daerah. Karena itu, Sinergi antara pemerintah daerah dan parpol sangat diperlukan agar pelaksanaan program pembangunan dapat berjalan stabil.

Demikian disampaikan Wakil Bupati Waykanan Ali Rachman saat menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kabupaten setempat. Rakerda berlangsung di kantor DPD PKS Kabupaten Waykanan, di Kecamatan Baradatu, Senin (28-3-2022).

“PKS merupakan salah satu partai besar di Indonesia. Keberadaan PKS tentu punya peran strategis dalam menentukan arah kebijakan pembangunan. Termasu di Kabupaten Waykanan. Kami berharap, rakerda PKS ini dapat merumuskan program kerja yang baik, untuk stabilitas politik dan pembangunan di Kabupaten Waykana,” kata wabup.

Hal senada disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Provinsi Lampung Ahmad Mufti Salim saat membuka rakerda tersebut.

Dia menerangkan, rakerda merupakan ajang evaluasi, sekaligus penyusnan program kerja partai. Kerana itu, lanjut dia, kebersamaan seluruh elemen partai menjadi penentuk efektivitas pelaksanaan program kerja partai.

Menurut dia, program kerja parati tidak semata fokus pada agenda politik.  Namun, juga terkait upaya membantu pemerintah dalam menstabilkan program pembangunan, sesuai peran dan fungsi parpol. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Moeldoko dan Mercu Bio-Tech Malaysia Berkunju ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesi ...


Aktivitas Produksi PT San Xiong Steel Dihenti ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Lampung me ...


TMMD Lambar, Pelajar SMP Diberi Pemahaman Waw ...

MOMENTUM, Airhitam--Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Bela Negar ...


Yansos Jejama Salurkan Bantuan untuk Penyanda ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penyandang disabilitas warga Kecamatan Gad ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com