Polsek Bangunrejo Gelar Sunatan Massal dan Serahkan Bantuan Kursi Roda

Tanggal 29 Mar 2022 - Laporan Agus Setiawan - 425 Views
Kapolsek Bangunrejo AKP Feryantoni saat bakti sosial menjelang Ramadan.

MOMENTUM, Bangunrejo -- Menyambut Ramadan 1443 H, Polsek Bangunrejo, Lampung Tengah, menggelar sunatan massal dan bakti sosial, Selasa (29-3-2022).

Kapolsek Bangunrejo AKP Feryantoni, mewakili Kapolres Lampung Tengah, Doffie Fahlevi Sanjaya, mengatakan sunatan massal gratis diikuti 22 anak dari keluarga kurang mampu di wilayah Bangunrejo.

"Khitanan massal gratis ini, merupakan bentuk nyata kepedulian kami Polsek Bangunrejo terhadap masyarakat yang kurang mampu. Alhamdulillah, 22 anak ikut dikhitan," ujar Feryantoni.

Dikatakan, kegiatan sosial itu dapat berjalan dengan baik berkat kerjasama dengan tokoh agama, pemuda serta masyarakat dan pemerintah di Kecamatan Bangunrejo.

"Kami berharap semua yang kami lakukan bermanfaat dan meringankan beban masyarakat," katanya.

Turut hadir dalam kegiatan itu, Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Bangunrejo Erliana Feryantoni, ketua pelaksana kegiatan, Wahyudi serta tenaga kesehatanan. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


PWI Berbagi, Kapolres Pringsewu Ikut Bagikan ...

MOMENTUM, Pringsewu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


Kota Metro Peringkat Kedua MTQ ke 51 Provinsi ...

MOMENTUM, Metro--Kota Metro kembali menorehkan prestasi gemilang. ...


Masa Tenang Pilkada, Ketua PWI Lampura Ingatk ...

MOMENTUM , Kotabumi - Tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) s ...


Polres Dukung Roadshow Pelatihan Jurnalistik ...

MOMENTUM, Pringsewu--Polres Pringsewu mendukung program Persatuan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com