Geofisika Itera Riset Data Agrogeofisika di Lamtim

Tanggal 18 Apr 2022 - Laporan Glenn KS/Rilis - 697 Views
Dr. Nono Agus Santoso, S.Si., M.T., bersama tim yang terdiri dari beberapa mahasiswa dan tenaga pendidik.

MOMENTUM, Bandarlampung--Dosen Program Studi Teknik Geofisika Institut Teknologi Sumatera (Itera) Dr. Nono Agus Santoso, S.Si., M.T., bersama tim yang terdiri dari beberapa mahasiswa dan tenaga pendidik melakukan akuisisi data project based learning di Taman Purbakala Pugung Raharjo dan desa Girimulyo, Lampung Timur. 

Kegiatan akuisisi yang dilakukan akhir Maret tersebut dilakukan dengan pengambilan data langsung di lapangan. Selanjutnya data akan dikelola sebagai pendukung penelitian, dan di interpretasi untuk memecahkan masalah yang terjadi di masyarakat.

Di sekitar taman purbakala tersebut, kegiatan yang dilakukan diantaranya pengukuran PH tanah yang nantinya akan dikaitkan dengan kecocokan jenis tanaman yang dapat dibudidayakan. Sementara di Desa Girimulyo, hal yang dilakukan juga serupa dimana mengukur kesesuaian daerah penanaman varietas alpukat di desa tersebut.

Dr. Nono Agus Santoso, S.Si., M.T., yang merupakan Koordinator Prodi Geofisika Itera mengatakan kegiatan akuisisi sering dilakukan oleh Prodi Teknik Geofisika dalam banyak hal, seperti yang dilakukan pada bidang pertanian mata kuliah Agrogeofisika dan beberapa bidang lainnya. Kegiatan akuisisi ini dilakukan karena banyaknya masalah di masyarakat dalam bidang tersebut.

“Kegiatan akuisisi ini bukan hanya bertujuan untuk mengambil data namun dapat bermanfaat juga untuk menjadi bahan tugas akhir, paper dan lainnya,” kata Dr. Nono, Senin (18-4-2022).

Dr. Nono berharap, kegiatan tersebut dapat menjadi sarana untuk memecahkan suatu masalah yang sedang terjadi di masyarakat dan membantu kontribusi nantinya di dunia kerja.

"Sebab kegiatan akuisisi yang dilakukan memiliki banyak manfaat bagi kampus, mahasiswa, dosen dan masyarakat," tuturnya. (**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Gelar Konferensi Internasional, Fakultas Syar ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Fakultas Syariah Universitas Islam Nege ...


LPM Berikan Pendampingan Academic Skills kepa ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Dalam menumbuhkan kultur akademik, Lemb ...


Resmi Dilantik, 16 PPPK UIN RIL Formasi 2023 ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Enam belas Pegawai Pemerintah dengan Pe ...


Menuju Institusi Unggul, UIN RIL Tingkatkan K ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Peningkatan kompetensi dosen merupakan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com