Lomba Desa, Dendi: Optimalkan Pembangunan

Tanggal 03 Jul 2022 - Laporan Rifat Arif. - 348 Views
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona mendampingi jajaran Pemerintah Provinsi Lampung.

MOMENTUM, Gedongtataan--Pemerataan pembangunan dapat dimulai dengan memberikan perhatian kepada masyarakat di pedesaan. Hal itulah yang terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pesawaran di bawah kepemimpinan Bupati Dendi Ramadhona.

Karena itu, Dendi berharap melalui ajang lomba desa tingkat Provinsi Lampung, desa yang di wilayah setempat dapat terus mengoptimalkan seluruh potensi yang ada guna suksesnya pemerataan pembangunan.

Demikian disampaikan oleh Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona saat menghadiri penilaian sekaligus membuka lomba desa tingkat Provinsi Lampung Tahun 2022 di Desa Sidomulyo Kecamatan Negerikaton, Jumat (1-7-2022).

"Kami berharap Desa Sidomulyo ini bisa meneruskan prestasi yang pernah diraih Kabupaten Pesawaran sebagai Juara Nasional Regional I selama dua tahun berturut-turut. Saat itu diraih oleh Desa Hanura dan Desa Gunungrejo," sebut Dendi.

Sementara itu, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, diwakili Staff Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Intizam berharap kepala desa beserta perangkatnya dapat membantu tim penilaian nantinya.

"Kepala desa beserta perangkatnya dapat memberikan data yang akan dijadikan bahan tim penilai untuk menentukan potensi serta saran perbaikan yang harus dilakukan agar proses penyelenggaraan dapat berjalan dengan baik," katanya.

Menurut dia, pelaksanaan pembangunan dapat dilaksanakan dan pembinaan masyarakat dan pemberdayaan masyarakat desa akan semakin berdaya saing dan berdaya guna, sebagaimana harapan kami desa-desa di Provinsi Lampung semakin Berjaya. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


May Day di Lampung, Serikat Buruh Solid Tuntu ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Demonstrasi masih menjadi peringatan rut ...


Rapat Paripurna Istimewa HUT ke 25 Kabupaten ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Memaksimalkan capaian program pembangun ...


Polsek Punggur Salurkan Bansos kepada Warga K ...

MOMENTUM, Punggur--Kepolisian Sektor (Polsek) Punggur, Polres Lam ...


Mengenal Sosok Kadis Pariwisata dan Kebudayaa ...

MOMENTUM, Kalianda--Kurnia Oktaviani S.Sos MM atau yang lebih akr ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com