Malam Nusantara Jadi Momentum Majukan UMKM

Tanggal 08 Agu 2022 - Laporan Agung DW - 364 Views
Pembukaan Malam Nusantara di Gedung Graha Wangsa Bandarlampung.// Glenn KS

MOMENTUM, Bandarlampung--Malam Nusantara dirapkan menjadi momentum untuk memajukan dan membela produk UMKM di Lampung.

Terlebih, UMKM mampu membertahankan dan membangkitkan perekonomian Indonesia di tengah pandemi covid-19. Khususnya di Lampung.

Hal itu disampaikan Gubernur Arinal Djunaidi saat pembukaan Malam Nusantara dengan tema "Semangat Kesatuan Memajukan UMKM Lampung" di Gedung Graha Wangsa Bandarlampung, Senin (8-8-2022) malam.

"Malam Nusantara ini sebagai penggugah semangat kesatuan dan cinta tanah air. Termasuk mendorong semangat kebangsaan dengan terus membela produk lokal UMKM," kata Arinal.

Bahkan, pertumbuhan ekonomi Lampung pada triwulan II tahun 2022 merupakan yang tertinggi di Sumatera juga berkat dari UMKM.

"Saya menyampaikan apresiasi kepada kita semua. Bupati/walikota, kepala dinas, Forkopimda dan UMKM bahwa pertumbuhan ekonomi kita tertinggi. Tanpa kerjasama kita semua tidak mungkin bisa kita raih," jelasnya.

Dia juga meminta bupati/walikota lebih memperhatikan pertanian. "Karena ekonomi kerakyatan bangkit maka kabupaten mendapat nama," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Arinal juga meminta agar bisa menjaga kesatuan dan persatuan serta kearifan lokal di Lampung.

Terutama di tengah zaman yang semakin modern dan tantangan digitalisasi, kearifan lokal harus tetap dijaga.

"Apalagi di Lampung ini hampir semua suku ada. Inilah yang membuat saya bangga. Karena masing-masing suku punya tradisi dan karakter yang berbeda-beda. tapi semua tetap satu. Dan kita wujudkan bahwa kita nusantara," terangnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Sempat Dirawat di RSUAM, Kondisi Satu JCH Lam ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kondisi jemaah calon haji (JCH) asal Lam ...


Pringsewu Pelajari Sistem Pelayanan Terpadu d ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Jajaran Pemerintah Kabupaten Pringsewu mel ...


Pekon Ganjaran Salurkan Bantuan Beras kepada ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pemerintah Pekon Ganjaran, Kecamatan Pagel ...


508 Pegawai di Kabupaten Mesuji Terima SK PPP ...

MOMENTUM, Mesuji -- Penjabat Bupati Mesuji Sulpakar menyerahkan S ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com