Komang Koheri Perjuangkan Penundaan Kenaikan BBM

Tanggal 28 Agu 2022 - Laporan Agus Setiawan - 1098 Views
Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi PDI Perjuangan I Komang Koheri, S.E.

MOMENTUM, Gunungsugih--Pemerintah tengah mengkaji kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite. Sebelumnya, beberapa jenis BBM non subsidi seperti Pertamina Dex, Pertamax Turbo dan Dexlite telah mengalami kenaikan sejak 3 Agustus 2022.

Menyikapi kondisi itu, anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi PDI Perjuangan I Komang Koheri, S.E, mengatakan masalah harga BBM tentu berkaitan dengan subsidi yang juga berhimbas kepada APBN. "Subsidi kita tahun ini sudah mencapai 500 triliun. Dengan begitu, ada kemungkinan ada kenaikan naik BBM," kata I Komang Koheri.

I Komang Koheri berharap dengan kenaikan BBM ada kebijakan-kebijakan pemerintah dan kenaikan itu jangan terlalu tinggi. "Kalaupun naik jangan terlalu tinggi dan harus ada kebijakan pemerintah seperti subsidi harus tetap diberikan kepada rakyat kecil dengan melihat cc kendaraannya. Jangan sampai kita juga memberikan subsidi kepada orang yang kaya," tegas politisi senior Lamteng ini.

I Komang Koheri menegaskan secara pribadi sebagai anggota DPR RI menginginkan penundaan kenaikan harga BBM tersebut. 

"Kalau bisa ditunda, ya ditunda saja kenaikan harga BBM. Kalaupun harus naik jangan terlalu tinggi," pungkasnya.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Joko Kuncoro Kembali Terpilih Jadi Ketua Part ...

MOMENTUM, Panaragan — Joko Kuncoro kembali terpilih secara akla ...


Komisi III DPRD Lampung Tengah Tinjau Jembata ...

MOMENTUM, Waypengubuan -- Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Tenga ...


PDIP Pesawaran Komitmen Hijaukan Bumi ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Komitmen untuk melestarikan lingkungan hi ...


Tokoh Adat Sungkai Utara Laporkan PT KAP ke D ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Tokoh adat dan tokoh masyarakat Sungkai Uta ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar