Golkar Lamteng Sebar 26 Ribu Kupon Jalan Sehat

Tanggal 14 Okt 2022 - Laporan Agus Setiawan. - 1175 Views
DPD Golkar Lampung Tengah persiapan menggelar gebyar HUT ke-58 Golkar termasuk jalan sehat yang dilaksanan pada Ahad, 16 Oktober 2022 di Bangunrejo.

MOMENTUM, Gunungsugih -- Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Golkar di Lampung Tengah (Lamteng) diperkirakan berlangsung meriah. Jalan sehat yang digelar pada Ahad, 16 Oktober 2022, akan dibanjiri ribuan warga.

DPD II Golkar Lamteng telah menyebar 26 ribu kupon untuk peserta jalan sehat HUT ke-58 Golkar yang dipusatkan di Lapangan Merdeka Kecamatan Bangunrejo, Lamteng.

Panitia menyediakan hadiah utama berupa sepeda motor dengan sejumlah hadiah menarik lainnya, seperti sepeda, kulkas, dan produk lainnya.

Sekretaris Golkar Lamteng Febriyantoni mengatakan rencana jalan sehat HUT ke-58 Golkar sudah 90 persen.

"Alhamdulillah hari ini (Jumat, 14/10/2022), kami bersama pengurus DPD Golkar Lamteng ke lapangan mengecek lokasi acara HUT Golkar. Persiapan sudah hampir 90 persen dan acara gebyar jalan sehat siap dilaksanakan," kata Febriyantoni.

Febriyantoni menjelaskan Golkar Lamteng menyebar 26 ribu kupon untuk peserta jalan sehat. Diperkirakan masyarakat yang akan ikut serta memeriahkan mencapai ribuan warga.

"Kami telah menyebar 26 ribu kupon. Insyaallah puluhan ribu masyarakat yang akan ikut serta dalam memeriahkan HUT ke-58 Golkar," ujarnya.

Menurut dia, gebyar HUT Golkar tahun di Lamteng tidak hanya jalan sehat. Ada berbagai kegiatan bakti sosial. Sehingga, kehadiran Golkar dirasakan masyarakat. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Joko Kuncoro Kembali Terpilih Jadi Ketua Part ...

MOMENTUM, Panaragan — Joko Kuncoro kembali terpilih secara akla ...


Komisi III DPRD Lampung Tengah Tinjau Jembata ...

MOMENTUM, Waypengubuan -- Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Tenga ...


PDIP Pesawaran Komitmen Hijaukan Bumi ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Komitmen untuk melestarikan lingkungan hi ...


Tokoh Adat Sungkai Utara Laporkan PT KAP ke D ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Tokoh adat dan tokoh masyarakat Sungkai Uta ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar