Ratusan Warga Penuhi Halaman RSUD Mesuji

Tanggal 20 Okt 2022 - Laporan Arifin. - 668 Views
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mesuji Yanuar Fitrian saat meninjau sunatan massal di RSUD Ragab Begawe Caram.

MOMENTUM, Brabasan -- Ratusan warga penuhi halaman RSUD Ragam Begawe Caram (RBC) Kabupaten Mesuji sejak pagi pada Selasa, 20 Oktober 2022.

Warga dari berbagai desa di Mesuji itu, mengantre untuk mengikuti sunatan massal dan donor darah. Kegiatan ini digelar untuk memperingati HUT ke-6 RSUD Mesuji.

Direktur RSUD RBC Hodmaida Verawati mengatakan, animo masyarakat untuk menyunatkan anaknya cukup tinggi. Target sunatan massal, 100 anak. Tapi, yang mendaftar dan mengikuti sunatan massal sampai 150 anak.

"Sunatan massal harus selesai hari ini," kata Verawati seraya menyebutkan, pihaknya menyiapkan tiga ruangan dan 10 tempat penyunatan. Dengan 10 dokter dan 230 perawat.

Anak yang disunat, kata dia, diberi bingkisan berupa sarung dan makanan. Sementara untuk peserta donor darah, kata dia, baru sekitar 17 orang.

Dikatakan, peringatan HUT RSUD Mesuji digelar sampai 22 Oktober dengan rangkaian kegiatan antara lain, untuk internal rumah sakit, lomba ruangan RS, cuci tangan, bantuan hidup dasar (BHD), lomba video kreatif di apload melalui YouTube dan medsos.

Kadis Kesehatan Kabupaten Mesuji Yanuar Fitrian saat meninjau sunatan massal, menyampaikan terima kasih kepada penyelenggara kegiatan. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Sanitasi Tingkatkan Kesehatan dan Kesejahtera ...

MOMENTUM, Pringsewu--Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas mengataka ...


Wagub Jihan Ingatkan Pentingnya Lingkungan Pe ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela m ...


Ardito Ingin Kesehatan di Lampung Tengah Jadi ...

MOMENTUM, Padangratu -- Tak hanya fokus dalam pembangunan infrast ...


Gubernur Lampung Resmikan 6 Fasilitas Tambaha ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal ...