BPJN Sebut Jalan Nasional di Lampung 97 Persen Mantap

Tanggal 16 Des 2022 - Laporan Agung DW - 726 Views
Kepala BPJN Lampung Rien Marlia

MOMENTUM, Bandarlampung--Hampir seratus persen jalan nasional di Provinsi Lampung berada pada kondisi mantap. 

Hal itu diungkapkan Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung Rien Marlia saat diwawancarai, Jumat (16-12-2022).

Rien menjelaskan, total panjang jalan nasonal di Lampung mencapai 1.292 kilometer yang terbagi menjadi beberapa ruas: Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) barat, tengah dan timur serta jalur penghubung.

"Jalan kita tersebar di seluruh provinsi. Kondisinya itu rata-rata 97 persen mantap," kata Rien.

Untuk kondisi yang kurang mantap, dia menyebutkan, berada di wilayah Rawajitu Tulangbawnag. 

Menurut dia, hal tersebut dikarenakan saat ini BPJN Lampung sedang membangun ruas jalan baru. 

"Kondisi kurang mantap 3 persenan itu ada di wilayah Rawajitu. Karena kita sedang membangun ruas baru," jelasnya.

Dia menargetkan, pembangunan ruas jalan tersebut selesai pada akhir Desember mendatang. "Insya Allah akhir desember ini bisa selesai," tuturnya. 

Meski demikian, dia mengatakan, kondisi jalan nasional di Lampung tidak bisa 100 persen mantap. 

"Karena memang setiap ruas jalan itu ada degradasinya. Jadi tidak bisa seratus persen," tuturnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Bupati Pringsewu Ground Breaking Preservasi R ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas melakuk ...


Polda Selidiki Pemotongan Honor Karyawan Peru ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kepolisian daerah (Polda) Lampung dikaba ...


Pemkab Lampung Barat Lantik 23 Pegawai Fungsi ...

MOMENTUM, Balikbukit -- Pemerintah Kabupaten Lampung Barat kembal ...


Pemprov Lampung Raih Opini Kualitas Tertinggi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung me ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar