Fitur Mesum di WA, Profesionalitas Kemenkominfo Dipertanyakan

Tanggal 06 Nov 2017 - Laporan - 847 Views
Hidayat Nur Wahid. Foto: Net

Harianmomentum.com--Profesionalisme Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo) dipertanyakan saat ada fitur konten porno di aplikasi WhatsApp (WA).


"Ini semakin menantang profesionalitas dari Kominfo, menterinya dan jajarannya untuk melaksanakan seluruh kewenangannya sebagai menteri di negara yang berdaulat," ujar anggota Komisi I, Hidayat Nur Wahid di Gedung Nusantara III, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (6/11).


Menurutnya, UU Informasi Teknologi Elektronik (ITE) seharusnya dapat melindungi warga Indonesia, terutama anak-anak dari konten yang berbau pornografi di WA. 

Dengan cara tertentu melakukan pencarian di WA ternyata dapat ditemukan gambar bergerak berbentuk GIF yang mesum. Fitur itu tersembunyi dan perlu dicari sendiri di WA. Pihak WA agaknya juga tidak pernah mengumumkannya. 

Karena aplikasi ini dapat diinstal oleh siapa saja, dikhawatirkan anak kecil pun juga bisa menemukan fitur tersebut. (rmol)
 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dugaan Korupsi di Tirtakencana, Polisi akan L ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kasus dugaan korupsi di Tiyuh/Desa Tirtake ...


Sopir Truk Dianiaya Bang Jago Jalan Raya Buyu ...

MOMENTUM, Gunungsugih - Suhadi, sopir truk asal Waringinsari Timu ...


Penemuan Mayat Bayi, Pelakunya Masih Status P ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Polres Lampung Tengah menetapkan NN (17) ...


Antisipasi Kecelakaan, Satlantas Cek Kelayaka ...

MOMENTUM, Pringsewu--Jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polre ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com