Soal Politik Identitas, Gelora Lampung: Pancasila Sudah Final

Tanggal 22 Feb 2023 - Laporan Ikhsan Ferdiyanto - 432 Views
Ketua DPW Partai Gelora Lampung Samsani Sudrajat.

MOMENTUM, Bandarlampung--Berpegang pada visi besar menjadikan Indonesia sebagai kekuatan lima besar dunia, Gelora Lampung menegaskan ideologi partainya berazaskan pancasila.

"Bagi kami pancasila sudah final, sebagai ideologi perekat dan merupakan sari pati pemikiran para founding father bangsa sedari awal bangsa ini dideklarasikan kemerdekaannya," kata Ketua DPW Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) Lampung Samsani Sudrajat, kepada harianmomentun.com, pada Rabu 22 Februari 2023.

Menurut dia, sangat relevan pancasila sebagai ideologi perekat yang akan jadi modal besar untuk Indonesia menjadi kekuatan besar di tingkat regional maupun kawasan.

Berkaitan dengan isu politik identitas yang digunakan partai politik menuju pemilu mendatang, hal itu merupakan pilihan masing-masing partai.

"Yang jelas, kami fokus pada cita-cita dan tujuan besar partai kami," tagasnya.

Dia berharap, sesuatu yang sudah menjadi dasar prinsip partai dapat menjadi modal dalam mencapai tujuan yang diinginkan.

Selain itu, lanjut dia, segala setrategi dan upaya selalu mengiringi persiapan dan kesiapan Partai Gelora menuju kemenangan di Pemilu 2024.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Modal Tujuh Kursi DPRD, PKS Bandarlampung Buk ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Ban ...


Janji Lanjutkan Kotabaru, Yusuf Kohar Daftar ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kotabaru, Lampung Selatan, semula akan d ...


KPU Pringsewu Pleno Penetapan Perolehan Kursi ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Komisi Pemilihan Umum ( KPU) Kabupaten Pri ...


Pilkada Pesawawan, Rico Kembalikan Formulir P ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Achmad Rico Julian kembalikan formulir p ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com