KPU Minta PWI Lamsel Ikut Sosialisasikan Tahapan Pemilu

Tanggal 28 Mar 2023 - Laporan Endri Gunawan. - 419 Views
Audiensi PWI Lampung Selatan dengan KPU setempat.

MOMENTUM, Kalianda--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat berkomitmen membangun sinergi untuk menyukseskan pemilihan umum (pemilu) pada 2024.

Hal itu terungkap dalam audiesnsi pengurus PWI dan KPU Lamsel di kantor KPU Lamsel di Kalianda, Selasa (28-3-2023).

Kedatangan pengurus PWI Lamsel yang dipimpin ketua Supradianto dan sekretaris Sabda Fajar, disambut Ketua KPU Lamsel Ansurasta Razak dan Ketua Devisi Media Sosial Irsan Didi beserta Sekretaris KPU Bejo Purnomo.

Audiensi bertujuan mempererat silaturahmi dan sinergi antara insan pers dan KPU guna turut menyukseskan pemilu 2024.

Menurut Supradianto, kerja sama PWI dan KPU sudah lama terjalin. Dibuktikan dengan keterlibatan pers sebagai petugas pemilu baik tingkat kecamatan maupun desa. Diharapkan, ke depan, kerja sama itu lebih erat lagi.

Karena itu, dia berharap terhadap rekan-rekan PWI menjaga sikap profesional sesuai dengan Kode Etik Jurnalistik (KEJ) dan Undang-undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers.

"Rekan rekan media, tetap menjaga profesional sebagai pers dan dalam memberikan informasi ke publik khususnya seputar pemilu 2024. Guna mengedukasi masyarakat," kata Supradianto.

Sementara Ketua KPU Kabupaten Lampung Selatan Ansurasta Razak menyambut baik silaturahmi tersebut. "Audiensi ini akan mempererat silaturahmi, terlebih dalam bulan Ramadan," kata dia.

Selanjutnya, Razak menjelaskan tahapan kegiatan pemilu yang telah berjalan. Kegiatan tersebut perlu keterlibatan pihak-pihak lain demi suksesnya pemilu.

"Kegiatan KPU khususnya fokus pada pemilu, apalagi tahapan-tahapan pemilu sudah berjalan. Ini tidak bisa kami bekerja sendirian, kami memerlukan dukungan teman-teman (PWI)," katanya.

Razak berharap pers ikut menyosialisasikan tahapan melalui pemberitaan pers. "Berita yang disajikan diharapkan informatif dan edukatif bagi para pembaca," harapnya. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Pimpinan Pesantren Darussaadah Nilai Cagub Mi ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Pimpinan Pondok Pesantren Darussaadah Ke ...


Pemkab Pesawaran Bantah Armada Plat Merah unt ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Pemkab Pesawaran membantah beredarnya pe ...


Ardjuno Gelar Konser di PKOR Wayhalim dan Lap ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Di sisa masa kampanye yang tinggal dua ...


Cagub Mirzani Djausal akan Buka Perhatian Pus ...

MOMENTUM, Krui -- Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) menjadi daera ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com