Golkar Bandarlampung Susun Bacaleg untuk Pemilu 2024

Tanggal 28 Apr 2023 - Laporan Glenn KS - 577 Views
Rapat penyusunan bacaleg Partai Golkar Kota Bandarlampung.

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Bandarlampung mulai menyusun Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) yang akan maju dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 pada Jumat, (28-4-2023).

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung  telah mensosialisasikan tahapan Pemilu selanjutnya, yakni pendaftaran Bacaleg DPRD yang akan dilaksanakan pada 1 hingga 15 Mei 2023.

Ketua Badan Pengendali Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar Bandarlampung Benny HN Mansyur mengungkapkan, persiapan dan persyaratan administrasi yang harus dilengkapi Bacaleg. 

Benny mengatakan, bentuk dukungan akan menjadi pertimbangan dalam penyusunan caleg yang  maju ke Pemilu 2024. 

"Bagi bacaleg baru maka disyaratkan melampirkan dukungan, sedangkan untuk incumbent tidak," kata Benny.

Dia menyampaikan, penyusunan bacaleg Golkar Bandarlampung dilakukan dengan sangat selektif. 

Terkait sistem proporsional yang digunakan pada Pemilu 2024,  Ketua DPD II Golkar Kota Bandarlampung  Yuhadi mengatakan, hingga saat ini belum ada keputusan apakah dilakukan secara terbuka atau tertutup. 

Yuhadi berharap, Pemilu 2024 dilakukan secara terbuka, karena dengan cara tersebut kualitas Bacaleg akan diuji. 

Meski demikian, Yuhadi menegaskan, para bacaleg harus siap  menghadapi apapun  sistem yang akan digunakan pada pemilu nanti. 

Dia menargetkan, Golkar Bandarlampung dapat menambah dua kursi di DPRD dari enam kursi yang sebelumnya berhasil diraih  pada Pemilu 2019. 

 “Saya tidak mau diajak curang atau dicurangi. Saya ingin Partai Golkar menang dalam Pemilu 2024,” ucap Yuhadi.

Dia juga menegaskan tidak akan mencampuri urusan suara. Oleh karena itu, Yuhadi meminta agar semua caleg terus berjuang untuk kemenangan Partai Golkar.

Sekretaris DPD II Partai Golkar Kota Bandarlampung Ali Wardana berharap,  para Bacaleg segera mempersiapkan diri untuk menghadapi pemilu.

"Para bacaleg juga diharapkan aktif dalam berbagai kegiatan partai, larena Golkar menargetkan menang dalam Pemilu 2024," ujar Ali.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Bawaslu Waykanan Apel Siaga ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupat ...


KPU Metro Mulai Distribusi Logistik Pilkada 2 ...

MOMENTUM, Metro--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro distribus ...


BAP DPD RI Kunker ke Kantor BPK RI Perwakilan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Badan Akuntabilitas Publik (BAP) DPD RI ...


Masa Tenang, KPU Waykanan Ingatkan Paslon dan ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Tahapan pilkada serentak tahun 2024 mem ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com