Tahun Ini, Anggaran Infrastruktur Pemprov Sudah 35 Persen dari APBD

Tanggal 04 Mei 2023 - Laporan Agung DW - 616 Views
Dirjen Bina Keuangan Daerah dan Sekprov Lampung saat diwawancarai

MOMENTUM, Bandarlampung--Anggaran untuk penanganan infrastruktur Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung 35 persen dari total APBD Rp7,4 triliun.

Sekretaris Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mengatakan, infrastruktur tersebut mencakupi jalan, jembatan, irigasi dan lainnya.

"Kalau anggaran infrastruktur pemprov sudah 35 persen, secara menyeluruh. Jalan, irigasi, permukiman dan lainnya," kata Fahrizal, Kamis (4-5-2023).

Sementara, Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kemendagri Agus Fatoni mengatakan, sesuai dengan aturan, anggaran infrastruktur minimal 40 persen dari total APBD.

Meski demikian, Agus mengatakan, hal tersebut dilakukan secara bertahap hingga tahun anggaran 2027.

"Infrastruktur sseuai aturan harus 40 persen. Tapi secara bertahap, sampai 2027. Jadi 2027 harus anggarannya harus sudah 40 persen," jelasnya.

Walau begitu, dia mengatakan, jika tahun ini anggarannya sudah 40 persen maka lebih baik. "Apabila tahun ini bisa 40 persen lebih bagus lagi," ujarnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Bupati Pringsewu Ground Breaking Preservasi R ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas melakuk ...


Polda Selidiki Pemotongan Honor Karyawan Peru ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kepolisian daerah (Polda) Lampung dikaba ...


Pemkab Lampung Barat Lantik 23 Pegawai Fungsi ...

MOMENTUM, Balikbukit -- Pemerintah Kabupaten Lampung Barat kembal ...


Pemprov Lampung Raih Opini Kualitas Tertinggi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung me ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar