11 Bulan, Penderita HIV/AIDS di Bandarlampung 150 Orang

Tanggal 14 Nov 2017 - Laporan - 1632 Views
Ilustrasi: Net

Harianmomentum.com— Jumlah penderita HIV/AIDS di Kota Bandarlampung dalam 11 bulan terakhir sejak Januari-November 2017 tercatat 150 orang. 

 

Menurut Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Bandarlampung, jumlah penyumbang terbesar penderita HIV/AIDS masih dari hubungan seks bebas.

 

"Kalau untuk penyumbang terbesar masih dari hubungan seks bebas kalau tidak salah 60 persen, sebab kalau kita melihat tempat prostitusi di Bandarlampung masih ada," katanya, Selasa (14/11).

 

Lalu disusul penderita HIV/AIDS akibat menggunakan jarum suntik bekas dan pengguna narkotika sebanyak 30 persen. 

 

"Urutan kedua dipegang pengguna narkotika dan jarum suntik bekas, kalau tidak salah 30 persen," katanya. 

 

Menyikapi jumlah penderita HIV/AIDS masih dinilai tinggi, pihaknya telah melakukan upaya untuk menekan jumlah tersebut seperti penyuluhan ke sekolah-sekolah dan ke rumah-rumah warga.(aji)

 


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemkot Metro Fasiliasi Tiga Pasien Jalani Per ...

MOMENTUM, Metro--Pemerintah Kota (Pemkot) Metro memfasilitasi tig ...


Rumah Sakit Sri Pamela Membang Muda Resmikan ...

MOMENTUM, Medan -- Untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang be ...


Kasus DBD di Metro Meningkat Drastis ...

MOMENTUM, Metro--Jumlah kasus penularan penyakit deman berdarah d ...


Di Lampung Utara: 798 Orang Terjangkit Demam ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Penderita demam berdarah atau DBD di Kabupa ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com