Disdag Metro Menata Ulang Lantai Dua Pasar Cenderawasih

Tanggal 26 Mei 2023 - Laporan Adipati Opie/Rio - 409 Views
Penataan toko di lantai dua Pasar Cendrawasih Kota Metro.

MOMENTUM, Metro--Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Metro menata ulang lantai dua Pasar Cenderawasih. Tempat yang sebelumya untuk penampungan pedagang kaki lima ini banyak yang mangkrak ditinggalkan pedagangnya.

Kepala Bidang Pasar Disdag Kota Metro, Septynawati  mengatakan penataan ulang dengan membersihkan dan memperbaiki bagian toko yang rusak agar menjadi lebih baik.

"Hari ini kami melakukan pembersihan manfaatnya sebenarnya kita ingin menata kembali juga untuk membersihkan kemudian intinya untuk merapihkan," katanya, Jumat 26 Mei 2023.

Penataan ulang toko itu, kata dia, bertujuan agar lantai dua Pasar Cenderawasih hidup kembali, menarik minat pedagang maupun pembeli. "Gunanya insya Allah supaya di lantai dua ini lebih hidup lagi," ujarnya.

"Ini sudah melewati imbauan yang telah tiga kali yang kami sampaikan kepada para pedagang. Dari 116 pedagang yang ada, tinggal 16 pedagang yang belum membongkar. Kali ini kami membongkar guna penataan Pasar Cinderawasih. Alhamdulillah, pedagang kooperatif dengan membongkar sendiri lapak mereka hanya tersisa 16 itu," terangnya.

Di tempat yang sama salah satu pedagang di lantai dua Pasar Cenderawasih Dedi menyampaikan, jika memang pembongkaran bertujuan untuk penataan ulang mereka setuju, karena emang banyak tempat yang mubazir.

"Kalau benar-benar untuk penataan ulang pedagang kaki lima saya setuju-setuju saja," kata dia.

Menurutnya, di lantai dua Pasar Cenderawasih banyak tempat yang mubajir, karena banyak pedagang yang pindah dari atas ke bawah. Sedangkan di atas ini kan memang tadinya tempat penampungan pedagang kaki lima.

Dia pun membenarkan memang sudah mendapatkan surat teguran sampai tiga kali dan memang ini sisa-sisa pedagang yang belum membongkar.(**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


PTPN I Regional 7 Raih SNI Award 2024 ...

MOMENTUM, Jakarta -- Konsistensi PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I ...


Tingkatkan Bantuan Pengamanan dan Hukum, PTPN ...

MOMENTUM, Medan -- PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IV dan Polda Su ...


PT SGN Launching Gerakan Menuju Swasembada Gu ...

MOMENTUM, Lumajang -- PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) bersama sej ...


Donor Darah, PTPN I Regional 7 Paling Konsist ...

MOMENTUM, Bandarlampung--- Sebagai perusahaan dengan jenis pekerj ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com