Dinkes Lambar Catat 34 Kasus DBD

Tanggal 12 Sep 2023 - Laporan Sulemy - 897 Views
Ilustrasi

MOMENTUM, Liwa--Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Barat (Lambar) mencatat terjadi 34 kasus demam berdarah dengue (DBD) selama periode Januari hingga Agustus 2023.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinkes Lambar Ira Permatasari memaparkan rincian 34 kasus DBD tersebut. Pada bulan Januari, masing-masing terjadi satu kasus DBD di wilayah kerja Puskesmas Bandarnegeri Suoh, Puskesmas Batubrak dan Puskesmas Liwa.

"Kalau pada bulan Februari, tidak ada kasus DBD," kata Ira mewakili Kepala Dinkes Lambar Dokter Iman Hendarman, Selasa (12-9-2023).

Selanjutnya pada bulan Maret, terjadi empat kasus DBD di wilayah kerja Puskesmas Buay Nyerupa, Puskesmas Liwa dua kasus. "Bulan April tidak ada kasus. Bulan Mei satu kasus di Puskesmas Airhitam dan bulan Juni kembali nihil," paparnya.

Kemudian memasuki bulan Juli, tiga kasus DBD ditemukan di Puskesmas Buay Nyerupa serta Puskesmas Liwa dan Lumbokseminung masing-masing dua kasus. Bulan Agustus kembali ditemukan empat kasus di Puskesmas Batuketulis dan tujuh kasus di Puskesmas Buaynyerupa. Satu kasus di Puskesmas Gedungsurian, dua kasus di Puskesmas Liwa serta tiga kasus di Puskesmas Lumbokseminung.

"Untuk kasus DBD terbanyak itu di wilayah Puskesmas Buaynyerupa Kecamatan Sukau 14 kasus dan Puskesmas Liwa Kecamatan Balikbukit tujuh kasus. Alhamdulillah karena cepat tertangani, para pasien DBD semuanya sembuh," ungkapnya.

Dinkes Lambar terus melakaukan upaya untuk menekan kasus penularan DBD. Salah satunya dnegan memberikan sosialisasi pada masyarakat, untuk mencegah perkembangbiakan nyamuk aedes aegypti penyebar virus DBD.

"Kita terus sosialisasikan pada masyarakat terkait upaya pencegahan perkembangbiakan nyamuk aedes aegypti dengan menerapkan 3M: menutup, menguras tempat-tempat penampungan air serta mengubur peralatan yang bisa menampung air. Terpenting masyarakat harus terus menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal,"  jelasnya.  

Kepala UPT Puskesmas Liwa Harjunadi membenarkan terjadi sejumlah kasus DBD di wilayah kerjanya. "Untuk penanganan kami lakukan secara maksimal. Kami juga terus koordinasi lintas sektoral untuk mengoptimalkan upaya pencegahan penularan DBD," kata Harjunadi.  

Dia mengimbau masyarakat terus menerapkan pola hidup bersih dan sehat. "Selalu jaga kebersihan lingkungan tempat tinggal dan rutin menerapakan 3M plus," imbuanya. (**) 

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


23 Persen Bayi yang Lahir di Indonesia dalam ...

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintah Kabupaten Pringsewu melaksanakan ...


Prevalensi Stunting Kabupaten Pringsewu 15,8 ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Berdasarkan hasil survei Status Gizi Indon ...


Bawaslu Waykanan Gandeng BPJS Ketenagakerjaan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pengawasan pemilu merupakan salah satu b ...


Lampung Wilayah Rentan Bunuh Diri Ketujuh Nas ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Provinsi Lampung berada di urutan ketuju ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com