KPU Waykanan Diminta Cek Ulang Gudang Logistik

Tanggal 15 Okt 2023 - Laporan Novita Sari - 410 Views
Komisioner KPU Provinsi Lampung Titik Sutriningsih meninjau dua gudang logistik pemilu KPU Waykanan

MOMENTUM, Blambanganumpu--Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Waykanan diminta untuk melakukan pengecekan ulang kondisi gudang logistik pemilu, terutama pada bagian atap.

Permintaan tersebut disampaikan komisioner KPU Provinsi Lampung Titik Sutriningsih usai meninjau dua gudang logistik pemilu KPU Waykanan, Sabtu (14-10-2023). Dua gudang yang ditinjua itu: gudang logistik di lingkungan kantor KPU Waykanan dan gudang pinjam pakai di lapangan badminton kantor pemkab setempat.

Titi mengatakan, peninjauan tersebut untuk memastikan ketersediaan tempat penyimpanan (gudang) logistik pemilu di Kabupaten Waykanan, pun kelayakanya untuk pengelolan logistik pemilu yang aman dan tertib.

"Hasil peninjauan tadi, dua gudang KPU Waykanan itu sudah cukup layak untuk difungsikan sebagai tempat penyimpangan dan pengelolaan logistik pemilu," kata Titi.

Meski demikian, dia meminta, KPU Waykanan mengecek ulang kondisi gudang, terutama pada bagian atap. "Sebaiknya dicek ulang. Terutama pada bagian atap, jangan sampai nanti terjadi kebocoran saat hujan," pintanya. 

Dia juga menyebut, akhir bulan Oktober logistik pemilu akan mulai dikirim ke kabupaten/kota. "Diperkirakan akhir Oktober nanti, logistik pemilu berupa kota dan bilik suara mulai dikirim," ungkapnya. 

Komisioner KPU Waykanan Tri Sudarto mengatakan, pihaknya segera melaksanakan arahan KPU Provinsi terkait kelayakan gudang logistik pemilu. "Tentu segera kita lakukan pengecekan untuk memastikan gudang logistik ini benar-benar layak dan aman," kata Tri.

Turut hadi dalam peninjauan tersebut, Komisioner KPU Waykanan I Gede Klipz Darmaja, Sekretaris Arifin danAnggota Bawaslu setempat Sigit Dwi Suardi. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


KPU RI: Calon Walikota Metro Wahdi Tetap Ikut ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Anggota Komisi Pemilihan Umum RI, Idha ...


Survei Terbaru, Winarti-Reynata Diprediksi Me ...

MOMENTUM, Tulangbawang--Pasangan Winarti dan Reynata Irawan dipre ...


Ratusan Pendukung Wahdi - Qomaru Geruduk KPU ...

MOMENTUM, Metro--Kantor KPU Kota Metro kembali di gruduk ratusan ...


Kunjungi Kampung Ibundanya, Cabup Tulangbawan ...

MOMENTUM, Gedungmeneg–Calon Wakil Bupati Tulangbawang Reynata I ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com