Didominasi Angkutan Batubara, 1.159 Kendaraan Terjaring Razia

Tanggal 14 Des 2023 - Laporan Agung DW - 424 Views

MOMENTUM, Bandarlampung--Seribuan kendaraan over dimenssion over loading (ODOL) terjaring razia yang dilaksanakan Dinas Perhubungan (Dishub) Lampung.

Menurut Kepala Dishub Lampung Bambang Sumbogo, ada 1.159 kendaraan yang ditilang selama razia berlangsung.

"Sampai kemarin (Rabu) sore, kita sudah menilang 1.159 kendaraan," kata Bambang, Kamis (14-12-2023).

Dia menjelaskan, razia kendaraan ODOL itu dilaksanakan di beberapa lokasi: Perbatasan Waykanan, Simpang Pematangpanggang, Natar, Gerbang Tol (GT) Lematang, GT Terbanggibesar, GT Bakauheni Selatan dan Pesawaran.

Dia menyebutkan, kendaraan yang ditilang didominasi oleh angkutan batubara.

"Dari keseluruhan, 33 persennya merupakan angkutan batubara. Sisanya kendaraan angkutan barang lain," jelasnya.

Dia mengatakan, pelaksanaan razia itu akan berakhir pada 15 Desember besok. "Tapi ada beberapa lokasi yang kita lakukan sampai tanggal 18," ujarnya.

Bambang menyebutkan, banyaknya kendaraan yang ditilang, menunjukkan maraknya angkutan ODOL yang melintas di Lampung. Terutama batubara.

"Karena batubara itu ada yang distribusinya ke Pelabuhan Panjang. Bahkan ada juga yang nyebrang (ke Jawa)," tuturnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Polda Selidiki Pemotongan Honor Karyawan Peru ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kepolisian daerah (Polda) Lampung dikaba ...


Pemkab Lampung Barat Lantik 23 Pegawai Fungsi ...

MOMENTUM, Balikbukit -- Pemerintah Kabupaten Lampung Barat kembal ...


Pemprov Lampung Raih Opini Kualitas Tertinggi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung me ...


Hadirkan Tenaga Ahli dari Jember, Pringsewu D ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pemerintah Kabupaten Pringsewu terus mendo ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar