Pj Gubernur: Sekolah Harus Pegang Teguh Regulasi PPDB

Tanggal 24 Jun 2024 - Laporan Nurjanah - 293 Views
Penjabat Gubernur Samsudin berkunjung ke SMAN 2 Bandarlampung. Foto. Nurjanah..

MOMENTUM, Bandarlampung--Penjabat (Pj) Gubernur Lampung Samsudin mengunjungi SMAN 2 Bandarlampung dalam agenda kunjungan kerja pendidikan, Senin (24-6-2024).

Selain SMAN 2 Bandarlampung, Pj Gubernur Samsudin juga akan mengunjungi sekolah-sekolah lain di Lampung.

"Kita ingin lihat pelaksanaan penerimaan siswa baru dangan jalur online. Ini merupakan SMAN pertama yang kita kunjungi. Nanti smua SMA akan dikunjungi," kata Samsudin.

Kunjungan yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung Sulpakar itu juga bermaksud memastikan proses PPDB berjalan lancar.


Dia menekankan, kepada pihak sekolah untuk memegang teguh regulasi dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB).

"PPDB saya harap penerimaan siswa baru bejalan dengan baik. Pesan untuk semua tugas PPDB harus sesuai dengan regulasi serta seketat mungkin," tegasnya.

"Apapun yang terjadi harus pegang regulasi. Semoga pertemuan ini mendapatkan kebaikan," imbuhnya.

Dalam kunjungan itu, Pj Gubernur mengelilingi beberapa sudut ruang di SMAN 2 Bandarlampung untuk bernostalgia. Karena, pada 2003 hingga 2005, Samsudin menjadi guru mata pelajara kimia di sekolah tersebut.

Kepala SMAN 2 Bandarlampung Hendra Putra mengatakan, saat ini SMAN 2 Bandarlampung telah ditetapkan Kemendikbud sebagai sekolah penyelnggara sisem SKS.

"Kemudian kita juga ditetaokan sebagai sekolah percontohan sehat ramah anak, pengembangan preatasi siswa, gerakan literasi dan gerakan Lampung mengaji," kata Hendra.

Dia juga menyampaikan, siswa SMAN 2 Bandarlampung dalam proses belajar terus ditekankan akan nilai-nilai pancasila dan kenegaraan. Dengan harapan kelak mereka dapat menjadi pemimpin-pemimpin di masa depan.

Selain itu, dia menuturkan pihaknya juga mengupayakan untuk siswa nyaman belajar di dalam lingkungan sekolah. Terlebih sekolah dapat menjadi rumah belajar yang juga membentuk karakter positif para siswa. (***)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Suaidi Resmi Jadi Sekda Tanggamus ...

MOMENTUM, Kotaagung -- Suadi resmi menjadi Sekretaris Daerah (Sek ...


Pjs Walikota Metro Pamitan dengan ASN ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Jelang Pilkada, Pjs Walikota Minta Masyarakat ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Pesawaran Buka PPPK 324 Formasi, Diperebutkan ...

MOMENTUM, Gedongtataan— Sebanyak tiga ribu orang mengikuti sele ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com