MOMENTUM, Pringsewu--Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Bina Dharma Pringsewu menggelar program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) jenis ketrampilan desain grafis, Selasa (16-7-2024).
Program hasil kerjasama dengan Direktorat Kursus dan Pelatihan Dirjend Pendidikan Vokasi Kemdikbudristek itu diikuti 40 peserta.
CEO LPK Bina Dharma Pringsewu Junaidi mengatakan, durasi pembelajaran program pendidikan tesebut selama 300 jam. Dimulai 18 Juli hingga 20 September 2024. Pembelajaran meliputi teori maupun praktek.
"Kami bersyukur, dari 18 ribu lembaga pendidikan yang mengajukan program PKW ini, hanya 26 yang terpilih. Salah satunya LPK Bina Dharma Pringsewu. Terlebih, ini program level platinum," kata Junaidi.
Program livel platinum adalah yang tertinggi, karena selain mendapatkan pelatihan. juga nanti akan mendapatkan ATK. "Semoga kedepan bisa bermanfaat karena peserta juga akan di buatkan program perkelompok berupa bahan rintisan kerja dan peralatan," harapnya. Ada lima pemateri yang akan memberikan materi dalam Program PKW tersebut.
Hasil pelaksanaan PKW tersebut, akan terus dipantau selama setahun."Kami juga dituntut laporanya dan suatu saat kami akan mengundang pihak terkait untuk mengetahui omset usaha yang sudah berhasil," imbuhnya.
Sekretaris Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Pringsewu Sunaji saat membuka agenda itu berharap, hasil PKW benar-benar bermanfaat bagi pesrta dan masyarakat.
Seremoni pembukaan PKW juga dihadiri:Lurah Pringsewu Barat Cecep Irawan, perwakilanBNI dan BSI Pringsewu. (**)
Editor: Munizar
E-Mail: harianmomentum@gmail.com