Sekda Metro Minta PKL Ditertibkan

Tanggal 28 Agu 2024 - Laporan Rio - 483 Views
Sekretaris Daerah Kota Metro Bangkit Haryo Utomo

MOMENTUM, Metro--Sekretaris Daerah Kota Metro Bangkit Haryo Utomo meminta Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP)  menertibkan lapak pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Taman Merdeka.

“Saya meminta Satpol PP segera menertibkan para PKL di  Taman Merdeka," tegas Bangkit. Menurut dia,  keberadaan PKL di kawasan Taman Merdeka mengganggu keindahan dan kenyamanan publik. Terutama masalah kebersihan dan ketertiban di area tersebut.

Selain itu, sekda juga meminta percepatan pelaksanaan kegiatan fisik dan nonfisik pada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD), pemkot setempat.

“Memasuki akhir bulan Agustus, seluruh OPD segera melakukan pengecekan kembali terhadap kegiatan fisik maupun nonfisik di lingkungan kerja masing-masing," pintanya.

Pengecekan kembali terhadap kegiatan OPD perlu dilakukan untuk memastikan kelancaran dan tercapainya target pelaksanaan program kerja.

“Harus dicek kembali kegiatan-kegiatan fisik maupun nonfisik di masing-masing OPD. Dilihat jadwalnya kembali, sehingga pekerjaan yang ada dapat selesai tepat waktunya,” tegasnya.(**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Hari Raya Galungan, Wabup Lamteng Ajak Masyar ...

MOMENTUM, Seputihraman – Wakil Bupati (Wabup) Lampung Tengah (L ...


Ardito Mulai Hidupkan Kegiatan di Islamic Cen ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya teru ...


DPRD Lampung Setujui Pemekaran Daerah Persiap ...

MOMENTUM, Bandarlampung--DPRD Provinsi Lampung secara resmi menye ...


Dukung Gerakan Nasional Tanam Padi Serentak, ...

MOMENTUM, Waysulan--Dengan luas lahan pertanian 38 ribu hektar, m ...