MOMENTUM, Kotabumi--Survei kepuasan yang digagas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merupakan langkah strategis untuk memperbaiki kualitas pelayanan publik.
Hal itu disampaikan Asisten I Setda Kabupaten Lampung Utara, Mankodri, mewakili Pj Bupati Lampung Utara, Aswarodi, saat Kick-off Meeting Survei Kepuasan Monitoring Center for Prevention (MCP) yang digagas KPK, Selasa 17 September 2024. Kegiatan ini diikuti secara daring oleh seluruh kepala OPD dan kepala instansi/dinas di Lampung Utara.
"Hasil survei ini akan menjadi acuan bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan di berbagai sektor, dengan tujuan akhir terciptanya tata kelola pemerintahan yang lebih baik," ujar Mankodri.
Rapat ini membahas berbagai strategi pelaksanaan survei MCP KPK, mulai dari mekanisme survei, target kepuasan masyarakat, hingga indikator kinerja yang akan dinilai oleh KPK. Setiap kepala dinas diberi kesempatan untuk menyampaikan pandangan dan rencana kerja terkait pelaksanaan survei tersebut.
Kepala Inspektorat Kabupaten Lampung Utara, Ilham Akbar, menyatakan bahwa survei ini bukan hanya sekadar evaluasi, tetapi juga sebagai sarana bagi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk berinovasi dalam meningkatkan layanan kepada masyarakat. “Kami berharap setiap OPD bisa memanfaatkan survei ini sebagai peluang untuk memperkuat komitmen dalam menciptakan pelayanan publik yang berkualitas,” tambahnya.
Acara berjalan dengan lancar dan ditutup dengan kesepakatan seluruh perangkat daerah untuk berkolaborasi secara optimal guna mencapai hasil terbaik dari survei MCP KPK. Harapannya, survei ini akan berdampak positif dalam meningkatkan kepuasan masyarakat serta memperkuat tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel di Kabupaten Lampung Utara. (**)
Editor: Muhammad Furqon
E-Mail: harianmomentum@gmail.com