Hingga 13 September, Serapan APBD Pemprov 50 Persen

Tanggal 22 Sep 2024 - Laporan Agung DW - 374 Views

MOMENTUM, Bandarlampung--Realisasi penyerapan anggaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung baru tercapai 50,82 persen atau Rp4,23 triliun.

Sedangkan, total belanja daerah tahun 2024 ditargetkan Rp8,33 triliun.

Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Samsudin saat dievaluasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kamis (19-9-2024).

"Realisasi penyerapan anggaran hingga 13 September 2024 sebesar Rp4,23 triliun atau sebesar 50,82 persen dari total belanja Rp8,33 triliun," kata Samsudin.

Meski demikian, dia mengklaim, penyerapan tersebut meningkat jika dibandingkan dengan bulan Juni 2024.

"Capaian penyerapan anggaran tersebut meningkat 17,63 persen, bila dibandingkan dengan Bulan Juni 2024 yang sebesar 33,19 persen," jelasnya.

Sementara untuk realisasi pendapatan daerah baru tercapai 55,46 persen atau Rp4,63 triliun dari target 2024.  

Karena itu, dia menyebutkan, untuk meningkatkan realisasikan anggaran diperlukan percepatan.

Menurut dia, pemprov telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan realisasi pendapatan. 

"Diantaranya program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor. Upaya lainnya yaitu penjualan aset tanah Waydadi melalui langkah koordinasi dengan jajaran FORKOPIMDA dan Pemerintah Kota Bandarlampung, dan melaksanakan Rapat Koordinasi dengan Pimpinan OPD dalam rangka percepatan realisasi anggaran 2024," tutupnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Polda Selidiki Pemotongan Honor Karyawan Peru ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kepolisian daerah (Polda) Lampung dikaba ...


Pemkab Lampung Barat Lantik 23 Pegawai Fungsi ...

MOMENTUM, Balikbukit -- Pemerintah Kabupaten Lampung Barat kembal ...


Pemprov Lampung Raih Opini Kualitas Tertinggi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung me ...


Hadirkan Tenaga Ahli dari Jember, Pringsewu D ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pemerintah Kabupaten Pringsewu terus mendo ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar