Lantik 26 Guru Penggerak, Marindo: Hiasai Sekolah dengan Ikon Pringsewu

Tanggal 23 Okt 2024 - Laporan Joko Sulistyo. - 340 Views
Penjabat Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan melantik 26 guru penggerak yang akan bertugas menjadi kepala SD dan SMP di Pringsewu. Foto. Sulistyo.

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan melantik 26 guru penggerak yang akan bertugas sebagai kepala sekolah di 24 sekolah dasar (SD) dan dua sekolah menengah pertama (SMP). Pelantikan yang berlangsung di aula pemkab setempat, Rabu 23 Oktober 2024. 

Pada kesempatan itu, Marindo meminta para guru penggerak agar dapat menghiasi lingkungan sekolah masing-masing dengan tanaman bambu sebagai ikon Kabupaten Pringsewu. 

"Hal ini juga sesuai arahan Pj.Gubernur Lampung agar Kabupaten Pringsewu dapat memunculkan serta mengangkat ikon yang menjadi ciri khas daerah. Dan, sesuai dengan namanya, tanaman bambu dipilih sebagai ikon Kabupaten Pringsewu,"jelasnya.

Marindo mengatakan, pelantikan tersebut dilaksanakan sesuai Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi No.40 Tahun 2021 tentang Penugasan Guru Sebagai Kepala Sekolah.

Juga Surat Edaran Bersama Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Menteri Dalam Negeri dan Badan Kepegawaian Negara No.1 Tahun 2024, No.100.4.4.2/2028/57 dan No.5 Tahun 2024 tentang Percepatan Pengangkatan Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah.

Hal ini, kata dia, untuk mengisi jabatan kepala sekolah yang kosong berdasarkan pada syarat kompetensi, kualifikasi, kepangkatan, pendidikan, pelatihan, rekam jejak jabatan dan integritas, serta persyaratan lain yang dibutuhkan sesuai jabatan yang akan diemban.

Menurutnya, jabatan pada hakikatnya merupakan bentuk penghargaan atas prestasi seorang pegawai, sekaligus sebuah amanah yang dapat dimaknai sebagai titipan yang mengandung sebuah komitmen dan tanggung jawab.

“Amanah ini bukan hanya dari pimpinan atau atasan semata, melainkan juga dari seluruh masyarakat Pringsewu dan tentunya juga dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Perlu diingat bahwa jabatan ini setiap waktu selalu diawasi dan terus dilakukan evaluasi,” ujarnya.

Sementara Kepala BKPSDM Kabupaten Pringsewu Eko Sumarmi menambahkan, guru penggerak yang dilantik, dua guru menjadi Kepala SMP Satu Atap 1 Pardasuka Giat Prasetya dan Kepala SMP Satu Atap Pagelaran Utara Hotmaringan Siregar.

Kemudian, Kepala SDN 1 Bumiarum, Kecamatan Pringsewu Tuti Handayani, Kepala SDN 4 Wonodadi, Kecamatan Gadingrejo Yustika Reni, Kepala SDN 1 Pardasuka Timur, Kecamatan Pardasuka Afriyandi. (**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Gandeng KPK, UIN Raden Intan Lampung Gelar FG ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Keren! Mahasiswa UIN RIL Sabet Emas di Kejuar ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suci ...


UKM Tapak Suci UIN RIL Borong Medali di Lampu ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suc ...


Ikut Rakernas Kemenag, Rektor UIN RIL Prof Wa ...

MOMENTUM, Bogor--Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Inta ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com