Terseret Banjir, Satu Warga Pahoman Ditemukan di Pantai Sukaraja

Tanggal 18 Jan 2025 - Laporan Agung DW - 1529 Views

MOMENTUM, Bandarlampung--Bahtiar, warga Pahoman Kecamatan Enggal Bandarlampung berhasil ditemukan pada Kamis (18-1-2025) pagi.

Tim SAR gabungan menemukan Bahtiar—sebelumnya dilaporkan sebagai warga Kupangteba dalam kondisi tak bernyawa di Pantai Sukaraja.

Bahtiar diketahui terseret banjir saat sedang membuat adonan bubur di dapur rumahnya yang berdekatan dengan sungai pada Jumat (17-1) kemarin.

“Korban atas nama Bahtiar ditemukan pada pukul 07.25 WIB di Pantai Sukaraja, sekitar 2,23 kilometer dari lokasi kejadian,” kata Komandan Tim Rescue Mohammad Qodri.

Dia mengatakan, jenazah korban langsung dievakuasi ke rumah duka. “Kami mengucapkan terima kasih atas kerja sama seluruh pihak yang terlibat dalam pencarian ini,” ujarnya.

Sebelumnya, Koordinator Lapangan (Korlap) Bencana BPBD Lampung Wahyu Dwi Saputra mengatakan, jumlah korban jiwa saat ini bertambah menjadi dua orang.

Keduanya merupakan warga Kupangteba atas nma Bahtiar dan warga RT 16 Kelurahan Panjang.

"Satu orang hilang warga Kupangteba dan satu meninggal dunia akibat tersengat listrik," kata Wahyu.

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Pemkab Lampung Barat Lantik 23 Pegawai Fungsi ...

MOMENTUM, Balikbukit -- Pemerintah Kabupaten Lampung Barat kembal ...


Pemprov Lampung Raih Opini Kualitas Tertinggi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung me ...


Hadirkan Tenaga Ahli dari Jember, Pringsewu D ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pemerintah Kabupaten Pringsewu terus mendo ...


Gubernur Lampung Sambut Kunjungan Ketua Mahka ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausa ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar