Inspektorat Metro akan Dalami Dugaan Korupsi BOP PAUD

Tanggal 15 Mei 2025 - Laporan Adipati - Rio. - 1493 Views
Kantor Inspektorat Kota Metro. Foto. Rio.

MOMENTUM, Metro--Inspektorat Kota Metro, akan melaporkan hasil pemeriksaan dugaan korupsi dana bantuan operasional (BOP) PAUD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) setempat kepada Walikota Metro.

Dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Inspektur Inspektorat Kota Metro, Supriyadi, dalam waktu dekat pihaknya akan menindaklanjuti dan mendalami dugaan korupsi BOP PAUD Disdikbud Kota Metro.

"Nanti akan kami cek dulu, baru hasilnya dilaporkan ke walikota. Karena pemanggilan itu kan harus ada proses prosedurnya. Nanti kalau sudah ada, saya konfirmasikan," kata Supriadi, Kamis (15/5/2025).

Baca Juga: Dugaan Korupsi BOP PAUD di Metro, Polisi Sebut Sudah Berlangsung Empat Tahun

Supriadi menegaskan, terkait dengan dugaan korupsi BOP PAUD tersebut, Inspektorat bakal melaksanakan tugas sesuai dengan tupoksinya.

"Inspektorat yang jelas sesuai dengan tupoksinya. Berita itu kan, kita sendiri belum ada tembusannya. Nanti kita akan melakukan pemeriksaan internal dulu, sesuai dengan ketentuannya. Jadi, besok saya akan tanya dulu dengan para Irban, karena saya baru masuk di sini," tegasnya.

Kemudian, lanjutnya, setelah Inspektorat melakukan pemanggilan kepada pihak Disdikbud Kota Metro. Hasilnya akan dilaporkan kepada walikota.

"Nanti kita akan laporan nota dinas kepada Walikota Metro. Baru nanti kan ada surat perintah, untuk tahapannya," ujar Supriadi.(**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Modus Kotak Beras, Nasirun Kuras Uang Korban ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Di tengah kemajuan teknologi dan akses i ...


Kasus Sabu di Pringsewu, Polisi Tangkap Guru ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Satuan Reserse Narkoba Polres Pringsewu me ...


Dua Prajurit TNI AL Asal Lampung Gugur dalam ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Dua prajurit TNI Angkatan Laut asal Pr ...


Polisi Dalami Dugaan Tambang Emas Ilegal di P ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Kepolisian Resor (Polres) Pesawaran berk ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar