Ketum KONI Lampung Lepas Tim Judo Junior ke Kejurnas Judo di Ciloto

Tanggal 30 Jun 2025 - Laporan Harian Momentum - 477 Views
Ketum KONI Provinsi Lampung, Taufik Hidayat, melepas tim judo junior Lampung guna mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Judo SMA-SMP di Ciloto Jawa Barat, 30 Juni - 4 Juli 2025. Foto. Ist.

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Lampung, Taufik Hidayat, melepas tim judo junior Lampung guna mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Judo SMA-SMP di Ciloto Jawa Barat, 30 Juni - 4 Juli 2025. 

Ketua KONI berharap para atlet bisa membawa diri dan bertanding dengan baik, sehingga mampu meraih prestasi di kejuaraan yang mereka ikuti kali ini. Mampu menjaga nama baik daerah dan ikut mengharumkan nama judo Lampung dan olahraga Lampung pada umumnya.

"Saya berharap anak-anak mampu menampilkan kemampuan yang maksimal. Sehingga bisa membawa prestasi dan mengharumkan nama daerah. Jangan takut dan minder, tunjukan siapa kita dan raih prestasi," kata Taufik di Gedung Sumpah Pemuda PKOR Wayhalim Bandarlampung, Senin 30 Juni 2025.

Sementara itu ketua Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Provinsi Lampung, Sukamso, menjelaskan tentang keberangkatan tim judo untuk mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pelajar SMA dan SMP, yang berlangsung di Pedepokan Judo Indonesia Ciloto Jawa Barat.

"Kami mengirin 23 atlet yang terdiri dari putra dan putri pelajar SMA dan SMP. Memang mereka pelajar, tetap mereka adalah atlet junior PJSI Lampung. Kami berharap mereka bisa membawa nama harus Lampung," kata Sukamso.

Kejuaraan akan berlangsung selama lima hari, berlangsung sejak tanggan 30 Juni sampai dengan 4 Juli mnedatang. Tim Judo Lampung tersiri dari 26 personil yang terdiri dari 23 atlet dan 2 orang official dan 1 orang manager. (**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Lampung Tuan Rumah PON 2032, KONI Bengkulu Tu ...

MOMENTUM, Bengkulu -- Dukungan Komite Olahraga Nasional Indonesia ...


Hapkido Lampung Diharapkan Jadi Cabor Andalan ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KO ...


Ketua KONI Lampung Taufik Hidayat Terima Audi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Ketua Umum KONI Provinsi Lampung, Tauf ...


KONI Lampung Harap Taekwondo Jadi Cabor Andal ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KO ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar