Dinkes Waykanan Gelar Operasi Katarak Gratis

Tanggal 13 Apr 2018 - Laporan - 933 Views
Bupati Waykanan Raden Adipati Surya berdialog dengan masyarakat perserta bakti sosial operasi katarak gratis.

Harianmomentum.com--Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Waykanan menyelenggarakan bakti sosial operasi katarak gratis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Zainal Abidin Pagaralam, Kecamatan Blambanganumpu, Jumat (13/4).

 

Program tersebut digelar sebagai rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 19 Kabupaten Waykanan. Operasi katarak tersebut, berlangsung selama tiga hari.

 

“Total pelaksanaan tiga hari. Hari pertama dan kedua untuk pelaksanaan operasi. Hari ketiga untuk kontrol bagi peserta operasi,” kata dr. Buhanuddin Direktur RSUD Zainal Abidin Pagaralam pada harianmomentum.com.

 

Bupati Waykanan Raden Adipati Surya saat membuka kegiatan tersebut mengatakan, bakos itu salah satu bentuk kepedulian pemkab setempet, khususnya dinas kesehatan untuk membantu meningkatkan drajat kesehatan masyarakat tidak mampu.

 

“Terpenting dari program ini adalah tepat sasaran, benar-benar dirasakan oleh masyarakat. Terutama dari golongan tidak mampu,” kata Adipati.

    

Menurut dia, sejak bulan Januari hingga April 2018 Pemkab Waykanan telah memberikan pelayanan operasi katarak gratis kepada 139  masayarakat tidak mampu. 

 

“Mudah-mudahan program seperti ini akan dapat terus kita laksanakan,” harapnya. (vit)

 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Kasus DBD di Metro Meningkat Drastis ...

MOMENTUM, Metro--Jumlah kasus penularan penyakit deman berdarah d ...


Di Lampung Utara: 798 Orang Terjangkit Demam ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Penderita demam berdarah atau DBD di Kabupa ...


Dinkes Mesuji Catat 100 Kasus DBD ...

MOENTUM, Mesuji--Dinas Kesehatan Kabupaten Mesuji mencatata selam ...


Donor di PTPN I Regional 7 Bantu Atasi Defisi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Unit Donor Darah (UDD) PMI Lampung men ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com