Wabup Waykanan Buka Pelatihan Pengelolaan Keuangan Kampung

Tanggal 03 Mei 2017 - Laporan - 1110 Views
Pelatihan Sistem Pengelolaan Keuangan Kampung.

Harianmomentum--Dasar pengelolaan keuangan kampung harus berpegang pada tata pemerintahan yang baik dengan mengedepankan prinsip: partisipasi, akuntabilitas, transparansi dan keadilan.

 

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Waykanan Edward Antony saat membuka Pelatihan Pengelolaan Sistem Keuangan Kampung, Rabu (4/5). Kegiatan yang berlansung di Aula Kantor Kecamatan Blambanganumpu itu diikuti para operator keuangan kampung se- kabupaten setempat.


Menurut dia, untuk mendukung pelaksanaan pegelolaan keuangan kampung susai prinsip paritisipasi: akuntabilitas, transparansi dan keadilan, diperlukan dukungan sistem berbasis teknologi yang terintegrasi dengan baik.


Dukungan sistem berbasis teknologi itu, lanjut dia, akan meningkatkan efisiensi dan efektifitas dalam pengelolaan keuangan kampung.


“Sistem aplikasi teknologi yang dapat digunakan untuk membantu pemerintah kampung dalam mengelola keuangannya adalah Siskeudes (Sistem Keuangan Desa). Melalui Siskeudes  seluruh tahapan pengeloaan keuangan, mulai dari: perencanaan, pelaksanaan, penatausahaan, pelaporan sampai dengan pertanggungjawaban  dapat disesuaikan  dengan peraturan yang ada," terangnya.

 

Edward menambahkan, tujuan pelatihan tersebut untuk menambah wawasan, pengetahuan,dan kemampuan para operator keuangan kampung tentang  tata cara pengelolaan keuangan menggunakan aplikasi siskeudes. (Red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Seleksi Lomba TTG Tingkat Nasional, Pringsewu ...

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintah Kabupaten Pringsewu mewakili Prov ...


Penjabat Bupati Tanggamus Panen Cabai Merah P ...

MOMENTUM, Gisting -- Penjabat Bupati Tanggamus, Mulyadi Irsan men ...


Lagi, Satu Jemaah Haji Meninggal di Arab Saud ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Satu jemaah haji asal Lampung meninggal ...


Warga Mesuji Abadikan Nama Sulpakar ...

MOMENTUM, Mesuji--Kinerja Sulpakar sebagai Penjabat Bupati Mesuji ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com