Hari Pertama, Belum Ada Bacaleg Mendaftar di KPUD Lambar

Tanggal 04 Jul 2018 - Laporan - 819 Views
Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Lampung Barat Syarif Ediansyah

Harianmomentum.com--Hari pertama (Rabu 4 Juli 2018) pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) di Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lampung Barat (Lambar), masih sepi.

 

Pantauan harianmomentum.com, hingga pukul 11.30 WIB, belum ada satu pun kader partai yang menyerahkan berkas pendaftaran bacaleg ke kantor KPUD Lambar.

Komisioner KPUD Lambar Syarif Ediansyah mengatakan, kemungkinan sepinya pendaftaran bacaleg pada hari pertama, karena batas waktu pendaftaran masih lama.

 

“Hari pertama ini, memang belum ada satu pun bacaleg dari 16 partai politik peserta pemilihan umum legislatif tahun 2019 di kabupaten Lambar yang mendaftar. Kemungkinan karena batas waktu pendaftaran masih lama. Jadi para bacaleg masih sibuk melengkapi berbagai berkas persyaratan,” kata Syarif pada harianmomentum.com.

Dia menerangkan, proses pendaftaran baceleg di KPUD setempat akan berlangsung hingga tanggal 17 Juli 2018.


Syarif memprediksi, pendaftaran bacaleg akan ramai saat memasuki masah batas akhir pendaftaran. Untuk mengantisipasi banyaknya pendaftaran bacaleg pada hari terakhir, KPUD  Lambar akan memperpanjang waktu pendaftaran hingga pukul 24.00 WIB.

 

“Untuk saat ini, waktu pendaftaran kita buka mulai pukul 8.00 WIB hingga 16.00 WIB, tapi di hari terakhir nanti kita buka hingga pukul 24.00 WIB. Itu untuk mengantisipasi banyaknya pendaftaran bacaleg pada hari terakhir,” terangnya. (lem)

 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Setelah PAN dan Nasdem, Mirza akan Daftar ke ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerind ...


Bakal Calon Bupati Fauzi akan Berkomunikasi d ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Bakal calon Bupati Pringsewu Fauzi dalam w ...


Siap Tarung Pilgub, Arinal Ajak Demokrat Bang ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua DPD Golkar Lampung, Arinal Djunaid ...


Tuntaskan Janji Kerja, Arinal Kembali Ikut Ko ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Arinal Djunaidi bakal kembali mengikuti ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com