Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung, Bupati Pesawaran Optimistis Desa Trirahayu Juara

Tanggal 13 Agu 2018 - Laporan - 909 Views
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menyampaikan sambutan penilaian Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung, di Des Trirahayu, Kecamatan Negerikaton

Harianmomentum.com--Pemberdayaan masyarakat desa menjadi salah satu prioritas program kerja Pemerintah Kabupaten Pesawaran untuk mencapai sukses pembangunan,

Hal tersebut disampaikan Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona pada acara penilaian Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung tahun 2018, di Lapangan Desa Trirahayu, Kecamatan Negerikaton, Senin (13/08).

Bupati mengatakan, terpilihnya Desa Trirahayu mewakili Kabupaten Pesawaran dalam Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung tahun ini, menjadi salah satu bukti keberhasilan program pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan pemkab setempat.

"Ini bukti peran aktif masyarakat dan aparat Desa Trirahayu mendukung program pembangunan. Ini patut dicontoh oleh desa-desa lain di Kabupaten Pesawaran. Kami optimis Desa Trirahayu bisa menjadi juara dalam Lomba Desa tingkat Provinsi Lampung," kata bupati.

Menurut bupati, pelaksanaan program pembangunan tidak semata harus dilaksanakan dalam bentuk pembangunan fisik. program pemberdayaan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia juga harus mendapat perhatian.

Karena itu bupati meminta, aparat desa dapat menempatkan program pemberdayaan masyarakat menjadi salah satu prioritas dalam pelaksanaan kegiatan dana desa.

"Dalam realisasi dana desa, setiap kepala desa diharapkan tidak hanya digunakan untuk kegiatan fisik saja, tetapi bisa  dipergunakan untuk peningkatan sumber daya manusia dan kegiatan pemberdayaan keluarga," harapnya.

Bupati menerangkan, seluruh kegiatan pembangunan yang berlangsung di desa, adalah bagian dari upaya percepatan pencapaian pembangunan.

Bupati berharap, penilaian lomba desa tersebut dapat semakin memotivasi masyarakat dan aparat desa, khususnya Trirahayu untuk terus berperan aktif dalam pembangunan.

Hal senada disampaikan Asisten Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Provinsi Lampung Heri Suliyanto yang turut hadir dalam penilaian lomba desa tersebut.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, saya menyampaikan apresiasi kepada seluruh aparat dan masyarakat Desa Trirahayu serta Pemkab Pesawaran yang telah menunjukan partisipasi nyata dalam mendukung pelaksanaan program pembangunan," kata Heri mewakili Gubernur M Ridho Ficardo.

Turut hadir pada kesempatan itu  Wakil Bupati  Eriawan, Ketua dan wakil ketua TP PKK kabupaten setempat, para kepala organisasi perangkat daerah terkait serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Pesawaran. (doy) 


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Adipati Apresiasi Program Pendidik Guru Pengg ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Guru punya peran vital dalam menunjang ...


Kodim Lambar Matangkan Persiapan TMMD ...

MOMENTUM, Liwa--Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) k ...


Lamsel Raih WTP Delapan Kali Berturut ...

MOMENTUM, Kalianda--Untuk kedelapan kali berturut, Pemerintah Dae ...


Estimasi Jadwal Keberangkatan JCH Lampung, Kl ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agam ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com